Bankaltimtara

Ramalan Cuaca Kaltim, 6 Maret 2025, Cek di Sini!

Ramalan Cuaca Kaltim, 6 Maret 2025, Cek di Sini!

Cuaca Kaltim hari ini diprediksi cukup variatif dengan dominasi berawan dan hujan ringan di beberapa wilayah.-(Ilustrasi/ Nomorsatukaltim)-

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa cuaca Kalimantan Timut (Kaltim) akan didominasi oleh kondisi berawan dan hujan ringan, Kamis, 6 Maret 2025. 

Bahkan, berdasarkan prediksi prakirawan BMKG, beberapa daerah di Kaltim berpotensi mengalami hujan petir pada malam hari.

Di Samarinda, kondisi cuaca diperkirakan berawan pada pagi dan sore hari, dengan hujan ringan pada siang dan malam hari. 

Suhu udara di Ibu Kota Kaltim ini berkisar antara 24 hingga 30 derajat Celsius, dengan tingkat kelembaban mencapai 73 hingga 98 persen.

BACA JUGA: Warga Kaltim Kurang Mampu Akan Dapat Layanan Kesehatan Gratis, Rusmadi: Tinggal Tunggu Pergub

BACA JUGA: Bikin Heboh Terbitkan Surat Pendaftaran Pengusulan Calon Pengganti di PSU, KPU Kukar Cepat-Cepat Klarifikasi

Sementara itu, hujan ringan pada siang dan malam hari diperkirakan terjadi di sejumlah wilayah, termasuk Samarinda, IKN (Sepaku), Ujoh Bilang, Sangatta, Balikpapan, Bontang, dan Penajam

Sedangkan Sendawar dan Tanah Grogot diprediksi mengalami hujan petir pada malam hari, yang berpotensi disertai angin kencang dan kilat.

Dengan suhu berkisar 24 hingga 30 derajat Celsius dan tingkat kelembaban mencapai 99 persen, wilayah ini juga berisiko mengalami genangan air atau jalan licin akibat curah hujan tinggi.

Masyarakat diimau untuk tetap berhati-hati terhadap kemungkinan cuaca ekstrem, terutama bagi pengendara yang melintas di daerah rawan hujan petir.

BACA JUGA: Perda Pemilihan Kades di Paser akan Direvisi karena Dianggap Tak Relevan

BACA JUGA: Polisi Bubarkan Dua Kelompok Remaja di Samarinda yang Hendak Tawuran

Selain itu, masyarakat yang beraktivitas di luar ruangan disarankan membawa perlengkapan seperti jas hujan atau payung, mengingat hujan ringan akan terjadi di beberapa wilayah pada siang dan malam hari.

Ringkasan prakiraan cuaca kota-kota utama di 10 kabupaten/kota di Kalimantan Timur bisa dilihat pada daftar di bawah ini:

Ramalan Cuaca Kalimantan Timur 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: