Yamashita Gelar Laga Amal di Segiri, Bangga Pernah Bersama Borneo FC
Yamashita senang karena laga amalnya diikuti dengan antusias tinggi (Tebe/ Disway Kaltim) Samarinda, DiswayKaltim.com - Yamashita tak bisa menutupi rasa bahagianya saat menggelar laga amalnya di Stadion Segiri Samarinda, Minggu (16/2/2020). Eks pemain Yangon United itu selalu tersenyum sepanjang acara. Mulai dari memasuki lapangan, bermain bola, sampai membagi-bagikan jersi dan sepatu kepada anak-anak SSB, pria 33 tahun itu tampak sangat antusias. "Saya bahagia sekali hari ini. Semua orang senang bermain bola. Anak-anak sangat bersemangat. Saya tidak bisa berkata apa-apa lagi," kata Yamashita usai acara. Dijelaskan Yamashita, acara ini ia maksudkan untuk mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada publik Indonesia yang telah menerimanya dengan baik. Bersama rekan senegaranya Kenji Adachihara, dan Shohei Matsunaga yang pernah lama bermain di Liga Indonesia, serta musisi asal Jepang Hiroaki Kato, Yama -panggilan akrabnya- ingin memberi persembahan yang sedikit berbeda. "Saya kepikiran untuk membuat laga amal. Lalu saya hubungi Nabil, dan ia menerimanya dengan baik. Saya berterima kasih sekali dengan Borneo FC," lanjutnya. Meski mengakhiri karirnya di Perseru Serui (sekarang Badak Lampung), Yama memilih Borneo untuk menggelar laga amal karena ikatan emosional yang sangat kuat. Ia menganggap Borneo lebih dari sekedar klub yang pernah dibelanya. "Saya punya hubungan yang baik dengan Borneo. Saya punya banyak teman di sini. Tim ini sudah seperti keluarga. Saya mengharap yang terbaik bagi Borneo," sambungnya. Dengan kualitas yang dimiliki Borneo FC Samarinda, Yama berharap musim ini bisa menjadi musim terbaik bagi Pesut Etam. "Teman saya Torres adalah pemain top. Diogo, Diego (Michiels) dan lainnya adalah pemain top. Saya rasa Borneo harus juara musim ini," ujarnya lagi. Mengenai laga amal ini sendiri, Yama memang punya pemikiran akan menggelarnya lagi. Tapi ia belum punya rencana akan seperti apa kedepannya. "Acara ini sangat bagus. Tentu saya ingin membuatnya lagi. Tapi ke depan saya belum tahu. Yang jelas hari ini saya sangat bahagia," tutupnya. Sudah pensiun sebagai pemain sepak bola, Yama mulai berpikir untuk melanjutkan hidupnya. Namun ia menegaskan tidak ingin berkecimpung lagi di sepak bola, terlebih menjalankan peran sebagai pelatih. (ava/fdl)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: