Residivis Curanmor Diringkus di Muara Kaman, Warga Loa Janan Akhirnya Bisa Bernapas Lega

Residivis curanmor, Chandra Yudianto saat diamankan oleh Tim Garangan Unit Reskrim Polsek Loa Janan dibantu Polsek Muara Kaman. -(Ist./ Nomorsatukaltim)-
KUTAI KARTANEGARA, NOMORSATUKALTIM - Teror pencurian yang selama ini meresahkan warga Loa Janan, Kutai Kartanegara (Kukar) akhirnya berakhir.
Seorang residivis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang telah lama menjadi momok di wilayah tersebut, akhirnya berhasil diringkus oleh Tim Garangan Unit Reskrim Polsek Loa Janan.
Tersangka, Chandra Yudianto (38), ditangkap di tempat persembunyiannya di Gang Mangga, Desa Muara Kaman Ulu, Kecamatan Muara Kaman, Kabupaten Kutai Kartanegara.
Kasus ini bermula dari laporan kehilangan yang dibuat oleh korban, Lauhil Mahfuz (26), pada 18 Januari 2025.
BACA JUGA: Gadis 14 Tahun di Loa Janan Jadi Korban Rudapaksa Ayah Tiri, Terungkap dari Pesan Singkat
BACA JUGA: Miliki 10 Barcode, Pengetap BBM Subsidi di Balikpapan Ditangkap Polisi
Saat bangun tidur, ia mendapati motor Honda Genio miliknya sudah tidak ada di tempat.
Malam sebelumnya, sekitar pukul 22.00 WITA, motor tersebut masih terparkir di depan rumah dalam keadaan terkunci stang, usai digunakan oleh anak korban.
Sadar bahwa kendaraannya raib, ia langsung menanyakan kepada istrinya, namun motor tetap tak ditemukan.
Kerugian ditaksir mencapai Rp35 juta, dan kasus ini segera dilaporkan ke Polsek Loa Janan untuk penyelidikan lebih lanjut.
BACA JUGA: Dilecehkan Pacar, Seorang Gadis di Berau Hendak Bunuh Diri Melompat ke Embung
BACA JUGA: Penukaran Uang Lebaran Sekarang Pakai Aplikasi Pintar, Cek Cara dan Ketentuannya di Sini
Setelah dilakukan penyelidikan intensif oleh Tim Garangan Unit Reskrim Polsek Loa Janan yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Ipda Dwi Handono, pelaku akhirnya ditemukan dan diamankan dengan bantuan Unit Reskrim Polsek Muara Kaman.
Kapolsek Loa Janan, AKP Abdillah Dalimunthe, melalui Kanit Reskrim Ipda Dwi Handono menjelaskan bahwa Chandra Yudianto bukanlah pelaku kejahatan biasa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: