Penyebar Hoax Virus Corona Diperiksa Polda Kaltim

Penyebar Hoax Virus Corona Diperiksa Polda Kaltim

Kombes Pol Ade Yaya Suryana (Andri/Disway)

=======

Balikpapan, Diswaykaltim.com - Beredarnya informasi bohong atau hoax dari salah satu akun bernama "Kazahra Tanzania" yang mengatakan adanya warga di Kota Balikpapan sedang dirawat di RSKD akibat terkena dampak virus corona. Langsung mendapat tindakan tegas aparat kepolisian.

Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana membenarkan hal tersebut. Ia menerangkan saat ini pemilik akun tersebut sedang dalam pemeriksaan oleh bagian Kriminal Khusus (Krimsus) Polda Kaltim.

"Ia bener. Krimsus melalui Sabernya telah memanggil dan memeriksa pemilik akun tersebut," ujarnya kepada Disway Kamis (30/1/2020) siang.

Selengkapnya kata Ade, dirinya belum bisa menjabarkan secara merinci. Namun yang pasti, pemeriksaan tersebut terkait informasi hoax menyebabkan keresahan masyarakat luas.

"Belum tau saya. Mungkin besok baru ada data lengkapnya. Yang pasti berkaitan dengan informasi yang telah dibuat dan meresahkan masyarakat banyak," jelasnya.

Seperti diketahui, Rabu (29/1/2020) kemarin sebuah akun Facebook bernama "Kazahra Tanzania" telah memposting info penting. Isinya “Usahakan keluar (rumah) memakai masker karena di RS. Kanujoso (Balikpapan) sudah menerima pasien positif corona. orang Balikpapan Baru datang dari China”.

Bahkan akibat pesan tersebut, Direktur RSKD Edy Iskandar dengan tegas menyatakan jika informasi tersebut adalah hoax.

"Oh yang di FB (Facebook) itu? Itu enggak bener mas. Kami belum ada menangani pasien tersebut," ujarnya, kemarin.

Hal yang sama juga diungkapkan Kepala DKK Balikpapan Andi Sri Juliarty, bahkan dengan nada geram Andi menyatakan jika hingga sampai saat ini belum ada warga yang terinfeksi corona di Balikpapan.

"Yang boleh mengirim hanya Dinas Kesehatan. Dan kami tidak ada mengirim spesimen atas nama yang dimaksud," ujarnya. (bom/byu)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: