PSSI dan KNVB Makin Mesra, Gulirkan 6 Poin Kemitraan Sepak Bola

PSSI dan KNVB menyepakati 6 poin kerjasama untuk peningkatan sepak bola Indonesia.-(Foto/ Dok. PSSI)-
Keempat, peningkatan jumlah pertandingan internasional, khususnya untuk tim nasional senior dan junior.
Kelima, pengembangan sepak bola perempuan, guna memperkuat kompetisi dan tim sepak bola putri Indonesia.
BACA JUGA: Masa Tugas Berakhir, Ratusan Supporter Timnas Antarkan Kepulangan Shin Tae-yong ke Korea Selatan
BACA JUGA: Pertamina Enduro VR46 Racing Team Luncurkan Livery untuk MotoGP Musim 2025
Terakhir, kolaborasi organisasi, mencakup aspek administrasi, keselamatan, perencanaan acara, serta aspek lainnya dalam pengelolaan sepak bola profesional.
Sekretaris Jenderal KNVB, Gijs de Jong, menyampaikan optimismenya terhadap masa depan kerja sama ini.
"PSSI dan KNVB memiliki visi yang sama dalam memajukan sepak bola di berbagai aspek pengembangan. Komitmen bersama ini memperkuat kemitraan kami dan membantu kami bekerja sama untuk membawa sepak bola ke level berikutnya," kata Gijs.
PSSI menilai bahwa kolaborasi ini adalah bagian penting dari visi Garuda Mendunia.
BACA JUGA: Polres Kubar Luncurkan Program Lapor Pak Kapolres, Masyarakat Bisa Melaporkan Semua Permasalahan
BACA JUGA: Refleksi Shio Ular Kayu dalam Perayaan Imlek 2576 di Kelenteng Satya Dharma Guang De Miao Balikpapan
Dengan belajar dari sistem sepak bola Belanda yang terkenal dengan filosofi permainan menyerang dan pengelolaan talenta muda yang terstruktur, Indonesia diharapkan dapat menciptakan ekosistem sepak bola yang lebih kompetitif.
"Di PSSI, misi kami jelas, yakni menjadi yang terbaik di antara tim nasional dan kompetisi liga terbaik di Asia Tenggara, bahkan Asia," tegas Erick Thohir.
Ia menambahkan bahwa PSSI akan terus fokus pada pengembangan pemain muda, wasit, pendidikan pelatih, serta struktur kompetisi yang lebih kuat.
Dengan adanya kemitraan ini, diharapkan sepak bola Indonesia bisa semakin kompetitif di kancah internasional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: