Stok Kebutuhan Pokok di Paser-PPU Cukup Sampai Akhir Tahun

Stok Kebutuhan Pokok di Paser-PPU Cukup Sampai Akhir Tahun

PASER, nomorsatukaltim.com - Persediaan atau cadangan kebutuhan pokok di Kabupaten Paser dan Penajam Paser Utara (PPU) cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga akhir 2021.

"Kalau beras ada 980 ton, gula pasir 70 ton dan daging beku 1 ton," kata Kepala Perum Bulog Kantor Cabang Pembantu Tanah Grogot, Panji Lintang, kepada nomorsatukaltim.com-Disway News Network (DNN). Sekadar informasi, Bulog Tanah Grogot juga memiliki tugas dan tanggung jawab menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pasokan kebutuhan pokok di Kabupaten PPU. Meski persediaan mencukupi hingga akhir tahun, pihaknya juga masih melakukan penyerapan padi dari petani lokal pada dua wilayah itu. "Jadi insyaallah sampai akhir tahun stok aman," sambung Panji, sapaan akrabnya. Gula pasir diyakini masih cukup. Namun untuk daging beku yang menyisakan 1 ton, dikatakan Panji jika akhir September, kembali mendapatkan penambahan pasokan 5 ton dari Jawa. "Karena mesin pendingin yang ada kapasitasnya maksimal 5 ton. Jikalau habis, kami minta lagi," sebutnya. Dijelaskannya untuk stok daging beku 5 ton, mampu bertahan atau habis hampir dua bulan. Pola konsumsi masyarakat meningkat saat perayaan atau momen-momen tertentu. "Kalau hari-hari biasa (kondisi normal), paling lama habis itu satu bulan setengah. Tapi kalau Ramadan menjelang lebaran itu bisa dua pekan habis. Jadi kebutuhan tergantung momen," ungkapnya. Sebagai catatan, sekitar akhir Juli lalu, Pemerintah Kabupaten Paser menyalurkan bantuan beras PPKM yang tersebar di 10 kecamatan di Paser. Pendistribusian beras itu bekerja sama dengan PT Pos Indonesia dan Bulog. Dengan menyasar Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan kategori Penerima Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Dikatakannya, pendistribusian beras itu telah tersalurkan kepada para penerima pada akhir Agustus. "Jumlah beras yang disalurkan itu 343,231 ton. Rincian untuk di Kabupaten Paser sebanyak 176,980 ton dengan jumlah KPM 17.698 (PKH 5.987, BST 5.884 dan BPNT 5.827). Sedangkan di Kabupaten PPU sebanyak 166,230 ton. Di mana KPM 16.623 (PKH 5.113, BST 8,344 dan BPNT 3.166)," pungkas Panji. (asa/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: