Minim Persiapan, Cricket Kaltim Ngotot Ingin Bawa Emas Kejurnas 2021

Minim Persiapan, Cricket Kaltim Ngotot Ingin Bawa Emas Kejurnas 2021

Samarinda, nomorsatukaltim.com – Tim cricket Kaltim tengah berjuang di Kejurnas Kartini Cup 2021 di Bali. Yang berlangsung mulai tanggal 5-12 April mendatang. Kapten tim Cricket Kaltim, Yuliana. Mengatakan dengan tegas ia bersama rekannya akan tampil maksimal. Meski dengan persiapan tak lebih dari dua minggu yang hanya bermaterikan fun game.

Usai dilepas oleh Ketua Umum KONI Kaltim pada Sabtu 3 April 2021 di Halaman Sekretariat KONI Jalan Kesuma Bangsa, Samarinda. Yuliana bersama delapan rekannya yang sudah berkumpul di Samarinda itu menyatakan tekadnya untuk membawa pulang juara pertama. Bermodal medali emas Pra PON 2019 lalu.

Setidaknya pengalaman dan jam terbang timnya sudah terbangun lama. Persiapan dua minggu untuk memadukan dan menambah komunikasi internal dirasa cukup. Ia juga mengatakan tidak akan ambil pusing soal target. Baginya yang penting bermain maksimal dan lepas beban.

“Kami akan bermain lepas, enggak usah terbebani dengan harapan besar dan target kita, walau hanya dua minggu berlatih. Bermain mengalir saja, kompak dan terpenting bisa mendapatkan juara,” katanya mantap diaminkan rekan-rekannya, Sabtu 03 April 2021.

Sepakat dengan semangat dan kegembiraan anak asuhnya jelang turnamen tatap muka pertama ini, pelatih cricket Kaltim, Bernadus Elli. Kepada nomorsatukaltim.com mengutarakan bahwa memang persiapan timnya sangat terbatas. Jadi belum sempat latihan fisik, hanya beberapa kali latihan kecil untuk mengembalikan sentuhan permainan setelah sekian lama tidak latihan bersama.

“Jadi dalam dua minggu terakhir kami sudah panggil semua pemain yang dari daerah, sudah masuk dan langsung melakukan persiapan dengan latihan. Kita kasih fun game untuk meningkatkan komunikasi di dalam pertandingan setelah sekian lama enggak berlatih bersama,” imbuhnya.

“Untuk teknik memang belum bisa kita maksimalkan karena satu-satunya tempat hanya bisa kita lukakan di Stadion Sempaja. Sementara dua minggu ini kita belum bisa berlatih di sana dan akhirnya ya latihan dengan sewa lapangan futsal. Terpenting sudah dapat beberapa game untuk bisa mendapatkan hasil maksimal di turnamen ini,” pungkasnya (frd/ava)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: