Agustus Mendatang Diskes Kubar Melaksanakan Bias Untuk Anak SD
Sendawar, nomorsatukaltim.com – Selama tiga bulan (Agustus, Oktober, dan November) 2020, Pemkab Kutai Barat (Kubar) melalui Dinas Kesehatan (Diskes) akan melaksanakan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (Bias). Hal itu berlaku bagi seluruh Sekolah Dasar (SD) dalam wilayah Kubar.
“Bias merupakan program bulan seluruh kegiatan imunisasi dilaksanakan se-Indonesia. Merupakan program Kementerian Kesehatan melalui Dinas Kesehatan dan Puskesmas, dengan melibatkan Dinas Pendidikan,” jelas Sekretaris Diskes Kubar, Barnabas, melalui Yohana, salah satu Narasumber Bidang Survailens dan Imunisasi, yang menangani Imunisasi dan bayi balita dan anak sekolah, katanya kepada wartawan, usai pertemuan lintas program penyusunan Rencana Kerja (Renja) di UPT Puskesmas Barong Tongkok, dihadiri seluruh Kepala SD se-Barong Tongkok, Sendawar, Jumat (24/7/2020).
Menurutnya, dalam pelaksanaan Bias, diberikan kepada anak sekolah imunisasi (pemberian vaksin). Tujuannya agar anak sekolah mendapatkan perlindungan.
“Kekebalan dari penyakit infeksi yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I), diantaranya Vaksin Campak dalam jangka panjang melalui imunisasi DT, TT dan Campak pada anak sekolah,” urai dia.
Yohana menambahkan, pada bulan Agustus Bias dimulai dari kelas 1 SD, untuk Oktober dan November kelas 1, kelas 2 dan kelas 5.
“Selain diskes kabupaten/kota, program Bias juga dilaksanakan oleh Diskes Provinsi,” tegasnya.
Diskes Kubar mengimbau agar dalam pelaksanaan Bias, kegiatan Puskesmas harus tetap berjalan. Selama pandemi covid-19, agar sesuai dengan protokol kesehatan pemerintah.
“Sehingga pencapaian kinerja dan target Puskesmas, Diskes Daerah, Provinsi dan Pusat tercapai. Pelaksanaan Bias dilakukan penyuntikan di semua SD se-Kubar,” tukas Yohana. (imy)
“Bias merupakan program nasional setiap tahun. Yaitu bulan seluruh kegiatan imunisasi dilaksanakan se-Indonesia oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Dalam Negeri, Menteri Agama dan Menteri Kesehatan,” jelas Sekretaris Diskes Kutai Barat, Barnabas, kepada wartawan, usai pertemuan lintas program penyusunan Rencana Kerja (Renja) di UPT Puskesmas Barong Tongkok, dihadiri seluruh Kepala SD se-Barong Tongkok, Sendawar, Jumat (24/7/2020).
Menurutnya, dalam pelaksanaan Bias, diberikan kepada anak sekolah imunisasi (pemberian vaksin). Tujuannya agar anak sekolah mendapatkan perlindungan.
“Kekebalan dari penyakit infeksi yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I), diantaranya Vaksin Campak dalam jangka panjang melalui imunisasi DT, TT dan Campak pada anak sekolah,” urai dia.
Barnabas menambahkan, pada bulan Agustus Bias dimulai dari kelas 1 SD, untuk Oktober dan November kelas 1, kelas 2 dan kelas 5.
“Selain diskes kabupaten/kota, program Bias juga dilaksanakan oleh Diskes Provinsi,” tegasnya.
Diskes Kubar mengimbau agar dalam pelaksanaan Bias, kegiatan Puskesmas harus tetap berjalan. Selama pandemi covid-19, agar sesuai dengan protokol kesehatan pemerintah.
“Sehingga pencapaian kinerja dan target Puskesmas, Diskes Daerah, Provinsi dan Pusat tercapai. Pelaksanaan Bias dilakukan penyuntikan di semua SD se-Kubar,” tukas Barnabas. (imy)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: