Kukar Kirim Lima Atlet di Kejuaraan Gulat Asia Junior

Jumat 06-03-2020,09:10 WIB
Reporter : admin7 diskal
Editor : admin7 diskal

Joni Ringgo (kanan) saat menerima penghargaan juara umum kejurprov gulat junior di BSCC Dome Balikpapan, Kamis (5/3/2020). (Arif/ DiswayKaltim.com) 

Balikpapan, DiswayKaltim.com - Kutai Kartanegara (Kukar) akan segera mengirimkan lima atlet gulat junior mereka ke Kejuaraan Asia April mendatang di Padang, Sumatera Barat. Itu setelah mereka berhasil merebut juara umum kejurprov gulat junior yang berlangsung di Balikpapan, Selasa (3/3/2020) hingga Kamis (4/3/2020) di BSCC Dome.

"April kejuaraan open se-Asia junior di Padang. Kukar 5 orang yang ikut. Mewakili Kaltim nanti," kata Ketua Pengkab PGSI Kukar Joni Ringgo kepada Disway Kaltim, Kamis (5/3/2020).

Pada kejurprov gulat junior tersebut Kukar menurunkan 37 pegulat junior. Keberhasilan itu dikatakan Joni tak terlepas dari pembinaan yang berjalan di kepengurusan Pengkab PGSI Kukar. Dia sangat berharap cabor gulat di Kaltim harus diramaikan dengan kejuaraan sehingga atlet semakin termotivasi.

"Even seperti ini harus dilakukan sering, agar bisa termotivasi untuk bisa memasang target. Makin sering makin bagus," tambahnya.

Pada kejurprov gulat junior tersebut Kukar meraih 637 poin, diikuti Balikpapan 577 poin, dan Samarinda 503 poin. Plt Ketua Pengkot Balikpapan Ishak bersyukur tuan rumah bisa menempati urutan kedua. Perolehan medali emas yang didapat melewati target yang ditetapkan.

"Awalnya kita target 3 emas, tapi ini dapat 6 emas. Ini sebuah pencapaian yang luar biasa bagi atlet kita," ujar Ishak.

Sementara itu Sekretaris Umum Pengprov Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kaltim Sumarlani menilai Balikpapan sebenarnya memiliki potensi besar. Berasal dari Balikpapan lah cabor gulat kini menjadi andalan Kaltim sampai saat ini.

Hanya saja dia prihatin dengan perhatian pemkot Balikpapan. Terutama terkait tidak adanya tempat latihan bagi pegulat Balikpapan. Padahal cabor tersebut paling banyak meraih emas untuk Kaltim. "Sayang sekali ya mereka atlet Balikpapan ini tidak ada tempat latihan. Kami berharap Pemkot Balikpapan melalui Disporapar bisa memberikan perhatian," katanya. (fdl2)

Tags :
Kategori :

Terkait