Pertandingan Olahraga Tradisional, Pelestarian Sekaligus untuk Kebugaran

Kamis 19-09-2024,19:57 WIB
Reporter : Rizal
Editor : Didik Eri Sukianto

"Mari kita kembangkan seluruh potensi Kabupaten Berau, kita lanjutkan segala yang baik dan kita tuntaskan setiap tantangan. Kita seragamkan tekad, kita seragamkan niat untuk membangun Kabupaten Berau semakin Sanggam, sehat, berbudaya, dan sejahtera. Karena dengan semangat melanjutkan pembangunan, insyaallah Berau akan bergerak ke arah semakin baik," tandasnya.

BACA JUGA: KPU Kaltim Ingatkan Paslon soal Pembatasan Dana Kampanye Pilkada 2024

Sementara itu, Kepala Bidang Olahraga Dispora Berau, Nuransyah mengatakan, pertandingan olahraga tradisional ini tidak hanya merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Berau, tetapi juga sebagai persiapan untuk mengikuti pertandingan olahraga tradisional di tingkat yang lebih tinggi.

"Dengan semangat melestarikan budaya dan meningkatkan olahraga tradisional, kegiatan ini saya harapkan dapat mempererat tali persaudaraan antarwarga serta memperkenalkan kembali permainan- permainan tradisional kepada generasi muda," katanya.

Dijelaskannya, ajang ini diikuti peserta dari berbagai kelompok umur, junior hingga dewasa, dengan total hadiah mencapai Rp 39 juta yang diambil dari APBD Kabupaten Berau tahun anggaran 2024. 

Adapun berbagai kegiatan yang dilaksanakan antara lain, Hadang, Panahan Tradisional, Ketapel, dan Gerobak Sodor.

BACA JUGA: Mahasiswa IPK 4,00 Tidak Dapat Beasiswa Kaltim Tuntas, Ini Tanggapan Ketua BP-BKT

"Pertandingan ini juga merupakan bagian dari program peningkatan kapasitas daya saing keolahragaan, khususnya dalam sub kegiatan pemanfaatan olahraga tradisional di masyarakat," pungkasnya. (RIZAL)

Kategori :