Dubes Kanada Kunjungi Kaltim, Jajaki Investasi Pertanian di Lahan Eks Tambang

Rabu 11-09-2024,09:00 WIB
Reporter : Hariadi
Editor : Hariadi

“Ada pula tanaman pertanian lainnya yang dikembangkan. Setidaknya, di Kaltim terdapat 50 ribu haktare lebih lahan eks tambang yang bisa dikelola untuk lahan pertanian dan tanaman produktif lainnya,” sebutnya.

BACA JUGA: Masyarakat Kelas Menengah Terancam Turun Kelas

BACA JUGA: Pameran CIYAAAT! Ajak Mahasiswa Sadar Isu Korupsi Lewat Instalasi Karya Seni

"Dubes Jess Dutton bilang kalau Kanada memiliki banyak pengalaman soal itu. Tapi mereka masih akan lihat, perusahaan mana, NGO mana yang akan bisa melakukan kerja sama ini," ungkapnya.

Besar kemungkinan, Akmal menyakini Kanada mampu membantu Kaltim untuk mengubah lahan-lahan eks tambang itu menjadi lahan pertanian produktif.

“Sehingga udara Kaltim juga makin segar,” ucap Akmal di hadapan wartawan.

Dalam kesempatan ini, ia mengatakan, Kaltim terus berusaha menjaga hutan, lingkungan dan ekonomi sosial masyarakat.

BACA JUGA: Teras Samarinda Resmi Dibuka, Berikut ini Ragam Fasilitas dan Keunggulannya

BACA JUGA: Jokowi Ngantor 40 Hari di IKN Mulai Hari ini, Apa Saja Agenda Kerjanya?

"Saya gembira Duta Besar Kanada bisa hadir di sini untuk berdiskusi. Mungkin kita perlu waktu lebih lama untuk berdiskusi lebih jauh lagi tentang potensi Kaltim. Investasi lebih bagus masuk ke Kaltim sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN),” jelasnya.

Sementara, Sekda Kaltim Sri Wahyuni menambahkan, bahwa Pemprov Kaltim sudah bekerja sama dengan World Bank untuk program penurunan emisi dengan konsep result based payment (RBP). 

“Kaltim memiliki tanggung jawab menurunkan emisi karbon hingga 22 juta ton dengan kompensasi USD 110 juta. Harga per ton sebesar USD 5. Kaltim sudah menerima pembayaran advance payment sebesar USD 20,9 juta atau sekitar Rp313 miliar dari World Bank melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan,” urai Sekdaprov Sri saat mendampingin Pj Gubenur Akmal Malik.

Di saat yang sama, Duta Besar Kanada, Jess Dutton merasa senang dapat hadir di Provinsi Kaltim. 


Rombongan Dubes Kanada saat mengunjungi Kantor Gubernur Kaltim.-(Foto/Istimewa)-

BACA JUGA: Masih Banyak Agen Travel Nakal Masuki Pulau Kakaban, Bupati Berau akan Keluarkan Edaran

BACA JUGA: Tumbangkan Jatim 2-1, Tim Futsal Kaltim Raih Medali Emas PON XXI

Kategori :