Rudy-Seno Janjikan Pendidikan Gratis dan Insentif Bagi Tokoh Agama

Jumat 30-08-2024,09:12 WIB
Reporter : Salsabila
Editor : Yos Setiyono

Dalam kesempatan ini, Seno Aji berkomitmen saling melengkapi untuk bekerja membangun Kaltim. Salah satunya memajukan pertanian, perikanan, peternakan, hingga kelautan. 

“Saat ini banyak yang mati suri. Sehingga harus ada industri di setiap sektor perekonomian itu, apalagi kita akan menjadi gerbang IKN. Jadi

harus benar-benar menjaga kemandirian pangan untuk masyarakat Kaltim dan masyarakat di IKN,” ungkap Seno Aji disamping Rudy Mas’ud mengenakan kemeja berwarna biru itu.

Seno juga berharap, jika terpilih ia ingin para tokoh agama dapat diberikan insentif atas jasanya yang sudah menjaga rumah-rumah ibadah.

BACA JUGA: Berpotensi Melawan Kotak Kosong di Pilkada Samarinda, Begini Jawaban Andi Harun (disway.id)

“Kedepan tokoh agama yang sudah ikut dengan kita, kita akan memberikan insentif terhadap marbot masjid yang menjaga rumah-rumah ibadah. Agar edepan seluruh masyarakat Kaltim bisa lebih bijaksana lagi dan lebih taat dalam beribadah,” tutup Seno. (*)

Kategori :