Cegah Bullying di Sekolah, Prodi HI Fisip Unmul Gelar PKM Workshop Pembuatan Poster Anti-Bullying

Jumat 09-08-2024,13:15 WIB
Editor : Tri Romadhani

BACA JUGA : Pusat Studi Anti Korupsi FH Unmul Ajak Masyarakat Jaga Integritas KPK

Lebih lanjut Yayuk menjelaskan, adapun langkah kegiatan tersebut adalah melakukan sosialiasasi pengetahuan tentang bullying serta dampaknya terhadap orang lain yang bisa berakibat fatal bagi korban.

Selanjutnya memberikan pengetahuan teori dan praktik pembuatan poster terkait konten yang perlu ditekankan dan tekniknya.

Sesi ini akan dilakukan oleh mitra profesional yang ahli di bidang desain poster dan diharapkan dari hasil kegiatan ini siswa dan sekolah bisa memberdayakan ke siswa lainnya sebagai bentuk melakukan pencegahan dan membangun kesadaran anti-bullying.

Pihak sekolah SMPN 7 Samarinda yang juga menjadi Penanggung Jawab kegiatan PKM tersebut, Lenny Mariastuty Sihotang mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Fisip Unmul.

BACA JUGA : Akademisi Unmul Minta Gubernur dan Presiden Tidur Sebulan di Mahulu

Terlebih SMPN 7 Samarinda sangat berfokus untuk mencegah terjadinya kasus bullying di lingkungan sekolah.

Lenny memaparkan, pihaknya akan melakukan seleksi Duta Anti-Bullying, yang memiliki tanggung jawab sebagai simbol penanganan dan pencegahan anti bullying dan kekerasan terhadap anak.

Nantinya duta tersebut akan menjadi penyambung atau kader untuk di antara para siswa sehingga mengurangi kekerasan dan bullying yang terjadi di sekolah.

“Kegiatan fisip ini sejalan dengan kami. Sehingga sangat bagus diadakan di sekolah kami,” pungkasnya.

Kategori :