Pelantikan pengurus KONI Penajam Paser Utara yang berlangsung, Senin (30/12/2019) .(Sayid/ DiswayKaltim.com) PPU, DiswayKaltim.com - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Periode 2019-2023 resmi dilantik, setelah adanya beberapa permasalahan diinternal formatur terpilih pada Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) Koni beberapa waktu lalu. Pada saat itu, terdapat tiga formatur diantaranya Salehudin Ketua KONI PPU terpilih, Andi Syamsir dan H. Arpan. Menurut informasi yang dihimpun di lapangan salah satu formatur (H. Arpan) tidak dilibatkan dalam proses penyusuan komposisi kepengurusan. Sehingga merasa keberatan atas komunikasi yang terputus tersebut. Hingga mengadukan ke KONI Kaltim. Hal tersebut juga langsung di respon dengan cepat oleh KONI Kaltim agar permasalahan tersebut dapat terselesaikan dengan baik. Saat diminta keterangan terkait hal itu, Arpan yang baru saja di lantik menjadi Wakil Ketua III KONI PPU mengatakan bahwa hal tersebut merupakan dinamika organisasi. “Itu sudah lewat, saat ini bagaimana kedepan bersama-sama kita kembangkan olahraga di PPU,” ucapnya. Dirinya juga mengatakan bahwa saat ini pihaknya akan bersama-sama bersinergi membangun olahraga PPU. “Semua itu proses dan alhamdulilah semua sudah selesai, tugas kita kedepan sedang menanti untuk memberikan yang terbaik untuk kabupatan kita,” tuturnya, Senin (30/12/2019). Terspisah, Ketua KONI PPU Salahuddin mengatakan bahwa sudah tidak ada masalah dan akan berkomitmen membangun olahraga PPU. “Ayo kita bangun olahraga kita untuk PPU tercinta. Semua yang ada merupakan bagian dari pendewasan untuk kesemuanya,” ujar Salehuddin usai dilantik. Dirinya menambahkan bahwa saat ini pihaknya akan melakukan rapat kerja dan mempersiapkan atlet untuk mengikuti Porpov di Berau dua tahun mendatang. “Kedepan minimal bisa mempertahankan prestasi atlet kita dalam perolehan medali dimana pada Porprov 2018 yang lalu berada diperingkat ke-6. kedepan minimal kita peringkat ke-5,” harap Salehuddin Dalam momen pelantikan tersebut pihak KONI PPU juga merangkai pembagian bonus secara simbolis atas prestasi atlet dalam perolehan medali Porprov 2018 lalu. Terdapat kurang lebih Rp 4 miliar bonus diberikan kepada Atlit, official atlit, dan manager. Dalam kesempatan tersebut Ketua KONI Kalimantan Timur Zuhdi Yahya yang langsung memimpin prosesi pelantikan dan kegiatan tersebut juga di hadiri Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud serta pengurus Cabang olahraga (Cabor) dan atlet penerima bonus. (syd/fdl)
Resmi Dilantik, KONI PPU Kembali Harmonis
Senin 30-12-2019,23:03 WIB
Editor : admin7 diskal
Kategori :