Tidak Estetik dan Ramah Anak, TPS di Taman Cerdas Dipindah
TPS yang telah dibongkar oleh DLH Samarinda di Taman Cerdas.-Rahmat/Disway Kaltim -
SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda memindahkan lokasi tempat pembuangan sementara (TPS) yang berada di samping Taman Cerdas, Jalan S Parman.
Pemindahan dilakukan demi menata kawasan taman sekaligus menjaga fungsi taman ramah bermain anak.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DLH Samarinda, Suwarso, mengatakan pembangunan TPS baru mulai dilakukan Kamis, 15 Januari 2026.
TPS tersebut dipindahkan ke bagian dalam dekat area sungai dengan menggunakan kontainer tertutup.
BACA JUGA:Pajak Parkir Mi Gacoan Samarinda Mandek Sejak 2024, Dewan Ancam Penutupan
“TPS yang lama posisinya tidak tepat dan secara estetika mengganggu kawasan taman. Apalagi taman ini sudah ditetapkan sebagai taman ramah bermain anak dan menjadi salah satu item penilaian di tingkat nasional,” ujar Suwarso saat ditemui di Taman Cerdas, Kamis.
Menurutnya, selain mengganggu pemandangan, TPS lama juga kerap mengalami luapan sampah.
BACA JUGA:Tindaklanjuti Keluhan Tempias di Pasar Pagi, Pemkot Samarinda Akan Pasang Kanopi Buka Tutup
Karena itu, sejak awal DLH telah merencanakan pemindahan TPS ke lokasi yang lebih representatif dengan sistem kontainer.
“Yang pertama posisinya tidak tepat, yang kedua kadang-kadang meluber. Maka kami rencanakan dipindahkan ke bagian dalam dan menggunakan kontainer,” kata Suwarso.
Seiring dengan pemindahan tersebut, DLH Samarinda uga melakukan sosialisasi jam pembuangan sampah yang telah ditetapkan, yakni pukul 18.00 hingga 06.00 Wita.
Para pedagang di sekitar kawasan taman diharapkan ikut berperan sebagai agen perubahan dengan menyampaikan ketentuan tersebut kepada masyarakat.
BACA JUGA:Dishub Samarinda Tegaskan Parkir Progresif di Pasar Pagi untuk Atasi Keterbatasan Lahan
“Kami harapkan pedagang yang ada di sini bisa membantu menyampaikan informasi jam buang sampah."
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

