Baru Kali Ini Pesawat Tunggu Penumpang
Samarinda, DiswayKaltim - Dua maskapai terpaksa menunda penerbangan sampai waktu tidak ditentukan akibat cuaca buruk di Samarinda dan sekitarnya. Tiga rute penerbangan; Jakarta, Denpasar dan Tanjung Redeb juga masih tertunda.
Kepala Bandara APT Pranoto mengutarakan, penundaan keberangkatan lantaran menunggu datangnya penumpang.
“Tidak ada kompensasi. Kompensasi itu kalau maskapai yang bermasalah, ini kebalikannya, maskapai justru menunggu," kata Dodi.
Maskapai yang penerbangannya delayed tersebut adalah Batik Air yang melayani penerbangan rute Jakarta dan Denpasar lalu Wings Air yang melayani penerbangan ke Tanjung Redeb.
Semestinya waktu keberangkatan dua maskapai tersebut adalah pukul 10.00 Wita. Namun terpaksa ditunda. "Kami masih koordinasi dengan pihak maskapai untuk keberangkatan," jelas Dodi.
Termasuk pula pesawat yang landing ke bandara terpaksa dibatasi. "Pesawat Batik landing pagi sudah, yang lain masih dibatasi," terangnya lagi.
Hingga berita ini dibuat, belum ada satu pun maskapai yang lakukan aktivitas penerbangan di bandara APT Pranoto untuk menghindari insiden akibat cuaca buruk. (m3/dah)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: