Bankaltimtara

Dispora Kaltim Bakal Gandeng Korea Selatan, Siap Cetak Atlet Berbasis Sains

Dispora Kaltim Bakal Gandeng Korea Selatan, Siap Cetak Atlet Berbasis Sains

Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading. -(Topan Setiawan/Disway Kaltim)-


1 Banner Dispora Kaltim 2025-(Foto/ Istimewa)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim tengah mematangkan rencana kerja sama internasional dengan Korea Selatan. Kerja sama ini langkah strategis untuk mentransformasi sistem pembinaan atlet di Bumi Etam menjadi berbasis teknologi dan sains modern.

Kolaborasi ini akan mencakup pertukaran teknologi olahraga, peningkatan SDM, hingga sistem pelatihan yang telah teruji secara global. Tujuannya jelas. Yaitu, mengadopsi formula sukses yang telah mengantarkan provinsi lain meraih puncak kejayaan.

Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading, menegaskan bahwa model kerja sama ini akan mengadopsi sistem Government to Government (G-to-G) yang terbukti sukses. 

“Keberhasilan Jawa Barat dan Jawa Timur meraih juara umum PON tiga edisi terakhir, salah satunya berkat kolaborasi semacam ini,” ungkapnya ditemui di ruang kerjanya, Selasa (2/9/2025).

Fokus kerja sama akan diarahkan pada cabang olahraga perorangan, yang memungkinkan evaluasi yang lebih presisi. Namun, kolaborasi ini tak berhenti di matras atau gelanggang. Rencananya, juga akan menyasar bidang teknologi informasi, seni budaya, dan program kepemudaan.

Untuk mewujudkan ambisi ini, Dispora Kaltim mengusulkan pendirian laboratorium olahraga. Laboratorium ini akan menjadi fasilitas vital untuk menganalisis kondisi fisik setiap atlet dengan data yang akurat.  "Dengan data yang presisi, kita bisa menetapkan jalur pembinaan yang lebih tepat bagi tiap atlet," jelas Rasman.

Langkah ini juga sejalan dengan rencana Universitas Mulawarman yang tengah merancang pendirian Fakultas Keolahragaan. Jika terwujud, fakultas ini akan menjadi wadah lanjutan bagi lulusan-lulusan berprestasi untuk melanjutkan karier akademik atau kepelatihan profesional.

"Dengan fondasi yang kokoh dan kemitraan strategis, Kaltim tidak lagi hanya bermimpi, tetapi mulai membangun pondasi untuk melahirkan atlet-atlet yang siap bersaing di tingkat internasional," tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait