Tegaskan Penerimaan Calon Prajurit Gratis

Tegaskan Penerimaan Calon Prajurit Gratis

KODIM 0902/TRD didukung PT Berau Coal melakukan sosialisasi penerimaan calon prajurit di SMAN 5 Berau, Selasa (18/2).(HENDRA/DISWAY BERAU) GUNUNG TABUR, DISWAY – Komando Distrik Militer (Kodim) 0902/TRD didukung PT Berau Coal menggelar sosialisasi penerimaan calon tamtama TNI Angkatan Darat gelombang I 2020. Kegiatan dilaksanakan di SMAN 5 dan SMAN 2, Selasa (12/2). Sosialisasi dilaksanakan oleh Danramil 0902-05/Sambaliung yang juga staf personalia Kodim 0902/TRD, Kapten Arm Rustan Attas, dan turut dihadiri perwakilan Berau Coal, Hery Syaprani. Rustan mengatakan, sosialisasi dilakukan untuk memberi kesempatan kepada generasi muda Berau untuk menjadi anggota TNI AD. Dia juga mengatakan, selain sekolah di wilayah perkotaan, sosialisasi juga dilakukan di kecamatan lain. "Sosialisasi ini bertujuan agar dapat menjaring calon prajurit tamtama TNI AD di wilayah Kodim 0902 secara maksimal sesuai sasaran yang diharapkan," ungkapnya. Dalam sosialisasi tersebut, dirinya memberikan gambaran mulai dari proses pendaftaran hingga seleksi yang dilakukan melalui berbagai tes. Yakni, selain kelengkapan administrasi, juga tes kesehatan jasmani dan rohani yang dilakukan dengan menguji kemampuan fisik, serta mental. Peserta juga akan dites kesehatan tubuh hingga tes ideologi secara tertulis dan wawancara langsung. "Peserta harus memiliki tinggi badan minimal 163 sentimeter. Peserta juga akan dilakukan psikotes langsung oleh penguji," ujarnya. Dikatakan, kuota calon tamtama untuk Berau berjumlah 15 orang, dan pendaftarannya sudah dibuka. Untuk mengetahui informasi tentang penerimaan TNI AD, juga dapat diakses melalui website resmi TNI AD, www.tniad.mil.id dan https://rekrutmen-tni.mil.id. "Kami mengharapkan yang ingin menjadi prajurit TNI-AD, agar mempersiapkan mental dan fisik, serta mendaftarkan diri secara online atau langsung ke Kodim 0902/TRD dengan melengkapi persyaratan yang telah ditentukan,” ujarnya. Dia juga menegaskan penerimaan calon prajurit TNI AD tidak dipungut biaya alias gratis. Ia mengimbau kepada pelajar yang berminat menjadi anggota TNI, agar berhati–hati dan tidak mudah percaya apabila ada oknum menjanjikan kelulusan dalam penerimaan calon prajurit TNI AD, dengan membayar sejumlah uang. "Terkecuali biaya hidup saat mengikuti tes, atau uang saku selama mengikuti seleksi," ujarnya. Pihaknya juga mengapresiasi Berau Coal yang telah mendukung penuh kegiatan sosialisasi penerimaan calon tamtama TNI AD. Sementara itu, perwakilan PT Berau Coal, Hery Syaprani mengatakan, dukungan pihaknya dalam sosialisasi penerimaan calon tamtama, agar para pelajar yang ingin menjadi prajurit TNI setelah lulus nanti dapat mempersiapkan diri sedini mungkin. "Harapannya dari sosialisasi ini memberikan informasi yang lengkap dan jelas kepada calon peserta dari sekolah-sekolah," ujarnya. */ZZA/REY

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: