Pria di Paser Diduga Diterkam Buaya saat Pergi Menjala Ikan

 Pria di Paser Diduga Diterkam Buaya saat Pergi Menjala Ikan

Proses pencarian korban yang diduga diterkam buaya di Desa Tebru Paser Damai -sahrul/disway-

PASER, NOMORSATUKALTIM - Damianus (55),pria asal Desa Tebru Paser Damai, Kecamatan Batu Engau, dilaporkan hilang saat pergi menjala udang untuk umpan memancing ikan.

Salah satu warga Desa Tebru Paser Damai, Saipullah mengatakan korban pergi menjala pada Selasa (8/4/2025) sore, namun tidak pernah kembali hingga sampai larut malam.

Saat dilakukan pencarian oleh warga, hanya ditemukan sebuah jala dan peralatan mencari ikan milik korban. Letaknya di pinggiran sungai.

BACA JUGA:Suka Bikin Onar Membawa Sajam, Pria di Paser Ditangkap, Satpol PP Temukan Uang Belasan Juta

BACA JUGA:Wabub Paser Sebut Pelayanan Kesehatan Kurang Maksimal karena Sistem Kerja Shift

“Bapak itu kemarin pergi menjala cari umpan mancing, sampai malam gak balik-balik, cuman ketemu jalanya aja pas dicari,” kata Saipullah, Rabu (9/4/2025).

Nampak di lokasi ditemukannya peralatan korban sebuah jejak kaki hewan buas diduga buaya yang terbekas ditanah hingga dahan pohon yang patah.

Setelah menemukan jejak hewan buas, warga menduga korban tak ditemukan keberadaanya karena diterkam buaya.

“Iya pas diperiksa ada bekas buaya di tanah itu tempat ditemukan jala nya korban,” tuturnya.

BACA JUGA:Terminal KM 7 Paser Capai 1.716 Penumpang hingga H+6 Lebaran

Sampai saat ini, warga sekitar dibantu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Paser tengah melakukan penyisiran sungai melakukan pencarian korban menggunakan sejumlah perahu milik warga dan dua perahu karet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: