Tragis! Anak di Derawan Diseret Buaya Saat Bermain di Tambak, Pencarian Masih Berlangsung

Tragis! Anak di Derawan Diseret Buaya Saat Bermain di Tambak, Pencarian Masih Berlangsung

Pencarian korban anak hilang diduga disambar buaya di Desa Kasai, Kecamatan Pulau Derawan, Kabupaten Berau.-(Foto/ Dok. BPBD Berau)-

BERAU, NOMORSATUKALTIM - Seorang anak laki-laki berusia 10 tahun asal Desa Kasai, Kecamatan Derawan, Kabupaten Berau dilaporkan hilang dengan dugaan disambar buaya. 

Peristiwa nahas ini berlangsung di Pulau Maya, Desa Kasai, Kecamatan Pulau Derawan, pada Selasa, 2 April 2025. 

Upaya pencarian masih terus dilakukan oleh tim SAR gabungan yang terdiri dari BPBD, Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta warga setempat.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Berau, Nofian Hidayat mengatakan, saat ini proses pencarian tengah dilakukan oleh warga dibantu aparat keamanan dan tim BPBD di Kecamatan Derawan.

BACA JUGA: Setelah Samarinda, Kini Warga Tenggarong Mengeluh Soal BBM Bermasalah

BACA JUGA: Banjir Masih Menggenangi Permukiman, Warga Berau Terpaksa Rayakan Idulfitri di Tengah Banjir

"Masih dalam pencarian oleh tim,” kata Nofian kepada NOMORSATUKALTIM, Kamis (3/4/2025).

Ia mengungkapkan, kejadian itu berlangsung ketika korban tengah bermain di tepi tambak

Secara tiba-tiba, seekor buaya muncul dan menarik korban ke dalam air.

“Korban saat itu sedang bermain di pinggir tambak, tiba-tiba buaya muncul dan menyerangnya,” ungkapnya.

BACA JUGA: Bocah Laki-laki di Paser Hilang dari Perahunya, Diduga Disambar Buaya

BACA JUGA: Banjir di Berau Tahun 2025 Ini Disebut Paling Parah, Bantuan Mulai Disalurkan

Warga yang melihat kejadian tersebut segera mendekat untuk mencoba menolong korban namun tidak membuahkan hasil.

Informasi mengenai kejadian ini juga beredar luas di media sosial. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: