La Nina Datang, BMKG Minta Pemda Waspadai Bencana Hidrometeorologi
BMKG minta pemerintah daerah waspadai dampak fenomena La Nina yang terjadi di Indonesia.-(Foto/ Dok. BMKG)-
BMKG juga memonitor perkembangan Siklon Tropis Yinxing yang terdeteksi di sekitar Laut Filipina. Meski diprediksi bergerak menjauhi Indonesia, siklon ini dapat memberikan dampak tidak langsung.
BACA JUGA: Ketua DPRD Kutim Ingatkan Kode Etik untuk Anggota Dewan Baru
BACA JUGA: Pria di Balikpapan Cabuli Dua Keponakannya, Mengaku Tertarik pada Anak di Bawah Umur
Di antaranya hujan intensitas sedang hingga lebat di beberapa wilayah seperti Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara dalam 24-48 jam ke depan.
Selain itu, siklon ini juga berpotensi menyebabkan peningkatan tinggi gelombang laut antara 1,25 hingga 2,5 meter di perairan Kepulauan Sangihe-Talaud dan Laut Maluku.
BMKG mengimbau masyarakat untuk memantau perkembangan cuaca melalui aplikasi InfoBMKG, terutama bagi nelayan dan operator transportasi laut dan udara.
“Kami juga mengimbau kepada pengguna, penyedia jasa transportasi, dan operator transportasi, terutama laut dan udara untuk juga mewaspadai kemungkinan terjadinya cuaca ekstrem ini,” kata Guswanto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: