Rekomendasi DPP PKB Keluar, Usung Fahmi-Ikhwan Antasari di Pilkada Paser

Rekomendasi DPP PKB Keluar, Usung Fahmi-Ikhwan Antasari di Pilkada Paser

Sekretaris DPC PKB Paser, Zulfikar Yusliskatin (dua kiri) bersama jajaran pengurus menunjukkan SK dukungan kepada Fahmi-Ikhwan untuk maju di Pilkada Paser.-ist-nomorsatukaltim.disway.id

PASER, NOMORSATUKALTIM - Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengeluarkan rekomendasi pasangan calon (Paslon) di Pilkada Paser, yakni Fahmi Fadli dan Ikhwan Antasari.

Rekomendasi dikeluarkan setelah Partai Golkar memberikan dukungan resmi.  

Dengan keluarnya rekomendasi untuk dua nama itu, duet Partai Golkar-PKB diperkirakan kembali terulang di Pilkada Paser 2024. Untuk diketahui kedua partai politik (Parpol) itu saat ini sama-sama penguasa di Bumi Daya Taka.

Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Paser, Zulfikar Yusliskatin mengatakan, DPP PKB telah mengeluarkan rekomendasi, yakni dr Fahmi Fadli selaku ketua DPC PKB Paser maju untuk periode kedua.

"Siapa pasangannya, tentunya sudah siap dan tidak asing lagi yaitu Ikhwan Antasari ketua DPD Partai Golkar Paser," kata Zulfikar, saat temu wartawan di Sekretariat DPC PKB Paser, Kamis (8/8/2024).

BACA JUGA: Masitah Naik "Mercy" di Pilkada Paser, Depa sebagai Wakil Bupati (disway.id)

Selain ketua DPC PKB Paser, Fahmi Fadli merupakan bupati Paser saat ini, atau petahana. Dengan koalisi PKB-Golkar punya modal 19 kursi untuk bertarung di Pilkada Paser. Dengan rincian PKB 12 kursi dan Golkar 7 kursi.

Dalam temu wartawan, Zulfikar juga menegaskan terkait spekulasi yang banyak berhembus, jika pesta demokrasi di Paser hanya diikuti satu paslon dan akan melawan kotak kosong (Kokos), Ia membantah hal itu jika skenario tersebut datang dari internal PKB.

"Kami membuka pintu selebar-lebarnya untuk partai yang ingin bergabung dalam koalisi untuk mengusung paslon Fahmi dan Ikhwan Antasari di Pilkada Paser 2024," tutur Zulfikar, ditemani pengurus DPC PKB Paser.

BACA JUGA: Demokrat Sudah Merapat ke Isran-Hadi, PDIP Kapan? (disway.id)

Adapun dalam SK dukungan yang dikeluarkan DPP PKB tertulis mewajibkan struktur PKB, anggota legislatif maupun anggota PKB untuk bekerja keras dalam rangka memenangkan pasangan Fahmi Fadli-Ikhwan Antasari sebagai bupati dan wakil bupati Paser untuk periode 2024-2029. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: