Bulog Jamin Stok Beras di Paser dan PPU Aman Sampai Desember

Bulog Jamin Stok Beras di Paser dan PPU Aman Sampai Desember

Plt Kepala Bulog Tanah Grogot, Lucky Ali Akbar. -Awal/Disway-

PASER, NOMORSATUKALTIM - Perusahaan Umum Badan Usaha Logistik (Perum Bulog) Tanah Grogot, menjamin ketersediaan stok beras untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat aman hingga Desember.

Untuk diketahui, Bulog Tanah Grogot membawahi dua wilayah. Yakni Kabupaten Paser dan Penajam Paser Utara (PPU). Pelaksanaan tugas (Plt) Kepala Bulog Tanah Grogot, Lucky Ali Akbar, mengatakan, saat ini di gudang penyimpanan tersedia 2.200 ton beras.

"Stok beras cukup hingga enam bulan ke depan," katanya, Jumat (14/6/2024).

BACA JUGA:Jelang Iduladha, Harga Bahan Pokok Stabil dan Bumbu Dapur Meroket

Stok beras yang dimiliki telah diatur pemerintah dengan tersistem dan merupakan beras impor. Pemerintah juga sudah menetapkan stok minimum di gudang Bulog Paser, yakni sebanyak 1.000 ton.

Apabila, stok beras sudah mencapai stok minimum, maka pemerintah pusat akan menyalurkan stok beras tambahan yang dalam perjalanannya memakan waktu hingga tiga bulan.

Untuk ketersediaan beras juga bersumber dari petani lokal, walaupun belakangan ini hanya sedikit. Bahkan, pertengahan tahun ini, Bulog Tanah Grogot baru menyerap 10 ton beras petani.

"Cadangan pangan pemerintah itu impor. Penyaluran itu selama tiga bulan. Paling tidak ada 1.000 ton di gudang. Didampingi upaya penyerapan beras petani lokal," pungkas Lucky.

BACA JUGA:Penerimaan Siswa SD dan SMP di Paser Dimulai Awal Juli, Berikut ini Jadwalnya

Informasi tambahan, harga sembako yang tersedia di Kantor Bulog Cabang Paser. Diantaranya, beras premium Rp 14.600 per kilogram, beras medium seharga Rp 11.300 per kilogram, gula Rp 18.000 per kilogram, dan minyak goreng Rp 16.000 per liter.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: