Jumlah Tenaga Kerja di Berau Terus Meningkat

Jumlah Tenaga Kerja di Berau Terus Meningkat

Kepala Disnakertrans Berau Zulkifli Azhari.-(Disway Kaltim)-

BERAU, NOMORSATUKALTIM - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Berau mencatat jumlah tenaga kerja lokal yang dihimpun telah mencapai 29.728 orang sejak April lalu.

Kepala Disnakertrans Berau, Zulkifli Azhari menjelaskan, jumlah pekerja lokal tersebut meningkat dibandingkan dengan data terakhir yang dihimpun per November 2023 lalu, sejumlah 28.751 orang.

"Kehadiran tenaga kerja lokal di sejumlah perusahaan itu sebenarnya menguntungkan perusahaan. Sebab, tidak perlu siapkan mess, biaya transportasi dan sebagainya,” kata Zulkifli, Minggu (26/5/2024).

Menurutnya, dengan beberapa keuntungan tersebut, perusahaan mesti mempertimbangkan dengan baik kehadiran tenaga kerja lokal.

BACA JUGA : Lawatan DPRD Paser ke Stiepan, Dorong Perusahaan Tambang Bantu Perkembangan Sektor Nontambang

“Selain tenaga kerja lokal siap dengan skillnya, perusahaan juga harus punya kesadaran mau menerima tenaga kerja lokal,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Perluasan dan Penempatan Kerja Disnakertrans Berau, Dewi Rakhmasari menambahkan, jumlah pekerja yang terdata telah sesuai laporan yang masuk dari perusahaan yang telah melapor.

“Data ini hanya berdasarkan dari perusahaan yang melapor,” imbuhnya.

Sesuai laporan perusahaan tersebut, total keseluruhan tenaga kerja yang dihimpun sampai dengan saat ini, termasuk tenaga kerja lokal, mencapai 51.343 orang.

“Dari jumlah itu, persentase tenaga kerja lokal sebesar 60 persen,” bebernya.

BACA JUGA : Bukan Jakarta, Kota dengan Kualitas Udara Terburuk di Indonesia adalah Kota ini

Selain itu, terdapat juga tenaga kerja Antar Kerja Antar Daerah (AKAD) dan Antar Kerja Lokal (AKL) dengan persentase di bawah tenaga kerja lokal.

“Tenaga kerja keseluruhan 51.343 orang. Tenaga kerja lokal 29.728 orang. Lokal 60 persen, AKAD 29 persen, dan AKL 11 persen,” ungkapnya.

Dewi juga mengatakan, hal ini berdasarkan komitmen bupati Berau, yang menyebutkan akan melindungi tenaga kerja lokal dan menjadikan tenaga kerja lokal sebagai prioritas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: