Usul Sektor Pendidikan Jadi Prioritas, Kamarur Zaman: APBD Kita Besar

Usul Sektor Pendidikan Jadi Prioritas, Kamarur Zaman: APBD Kita Besar

Tenggarong, nomorsatukaltim.com - Anggota Komisi IV DPRD Kukar Kamarur Zaman, minta sektor pendidikan di Kutai Kartanegara diprioritaskan. Utamanya menjelang pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Dirinya menyebutkan bahwa Kukar merupakan bagian dari IKN, maka dari itu sektor pendidikan harus diperhatikan maksimal dan dipersiapkan dari sekarang. "Sebab APBD kita juga besar, berapa persen dari APBD untuk pendidikan," katanya, Jum'at (18/11/2022). Ia menilai pemerataan dan fasilitas sektor pendidikan perlu dilakukan, khususnya di daerah terpencil Kukar. Saat ini ia mengakui bahwa pemerataan sektor pendidikan di Kukar belum merata, sehingga harus menjadi perhatian guna memajukan sektor pendidikan. "Kami berharap kepada pemerintah daerah, tolong diperhatikan kesejahteraan guru yang berkaitan dengan insentif. Kemudian sarana dan prasaran sekolah, dan lain sebagainya," pungkasnya. (Jat/Adv/DPRD Kukar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: