Melak dan Sekolaq Darat akan Dibangun Halte Bus Karyawan
Kubar, nomorsatukaltim.com - Pembangunan halte bus karyawan dipastikan terealisasi beberapa bulan ke depan. Dinas Perhubungan Kubar menyebut dua titik lokasi pembangunan halte sudah ditetapkan dan akan dikerjakan dalam waktu dekat.
"Sementara di Kecamatan Melak dan Sekolaq Darat, dulu dibangun halte. Kita juga sudah melakukan survey di beberapa lokasi yang menjadi titik pembangunan," ujar Kepala Dishub Kubar, Rakhmat saat diwawancarai. Lokasinya yakni, di depan SMP Negeri 1 Melak dan di depan Kantor Balai Desa Sumber Bangun, di Sekolaq Joleq. Karena selama ini banyak pelanggaran ketertiban lalu lintas oleh bus angkutan karyawan perusahaan. "Yang jelas sudah ada dua perusahaan tambang batu bara menyatakan siap membangun dalam waktu dekat ini. Kemungkinan sebulan ke depan lah," jawabnya dengan mengira-ngira. Menanggapi hal itu, Kasat Lantas Polres Kubar AKP Alimuddin, ia enggan bersenang dahulu. Kembali ia tegaskan, bahwa perusahaan harus kooperatif dengan kesanggupan tersebut. Sebab, masalah ini terus berulang, tanpa ada kesadaran pasif. "Intinya di bangun dulu haltenya, baru kita percaya. Supaya tidak ada lagi kendaraan bus perusahaan yang "beol sembarangan" di jalan raya umum. Membahayakan pengendara lain berlalu lintas," cetus Alimuddin. Ia pun menunggu pergerakan perusahaan dalam beberapa hari ke depan soal pembangunannya. "Survei lokasi sudah kita lakukan sama-sama, terus status lahan juga saya rasa klir semua. Tinggal tunggu action-nya saja," pungkasnya. (luk/zul)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: