Dilaksanakan Bergantian

Dilaksanakan Bergantian

Tanjung Redeb, Nomorsatukaltim.com - Hari Raya Idulfitri 1442 Hijriah/2021 bertepatan dengan Kenaikan Isa Al Masih pada 13 Mei 2021. Sehingga, pelaksanaannya dilaksanakan secara bergantian dalam rangka menjaga toleransi dan kerukunan umat beragama.

Dewan Pastoral Paroki (DPP) Gereja Katolik Santo Eugenius de Mazenod (EUDEMA) Berau menyebut, kegiatan ibadah Kenaikan Isa Al-Masih akan dilaksanakan setelah melaksanakan salat Idulfitri, agar ibadah umat muslim terlaksana dengan lancar dan aman. “Semula akan dilaksanakan pukul 08.00 Wita. Karena bersamaan dengan salat Idulfitri, maka waktu ibadah (gereja) kami geser pukul 09.00 Wita,” ujarnya kepada Disway Berau, Minggu (9/5). Lanjutnya, tindakan ini juga sebagai upaya merawat toleransi antar umat beragama yang selama ini terjaga dengan baik di Bumi Batiwakkal. “Hidup beragama harus sejalan. Cinta kasih itu saling mencintai. Dan bentuk saling mencintai kami dari umat kristiani kepada umat muslim ya seperti itu. Memberikan kesempatan beribadah lebih dulu,”ujarnya. Sementara, Ketua Forum Kerukunan Antar Umat Beragama (FKUB) Berau, Busairi meminta, semua pihak bersama-sama memahami dan memaklumi ibadah-ibadah keagamaan yang dilaksanakan. Artinya, semua umat diharapkan mempunyai sikap yang arif dan bijaksana. Bahwasanya, kepentingan agama merupakan kepentingan umat. Sehingga, harus mempunyai penafsiran yang paling baik dalam rangka menciptakan toleransi antar umat beragama. “Masing-masing harus menjaga, jangan sampai menimbulkan ketersinggungan,”ucapnya. Sampai saat ini, kata Busairi, FKUB belum menjalin komunikasi dengan para pemuka agama terkait jadwal hari besar keagamaan yang terlaksana dalam waktu bersamaan. Hanya saja, para pemuka agama sudah memahami tindakan apa yang akan diambil ketika terjadi hal serupa. “Yang terpenting semua bisa menjalankan ibadahnya dengan aman dan nyaman. Agar wujud toleransi benar-benar terjaga dengan baik di Berau,” tandasnya. */zuh/jun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: