Ramalan Cuaca Kaltim, 18 Oktober 2024, Cek di Sini!

Ramalan Cuaca Kaltim, 18 Oktober 2024, Cek di Sini!

Cuaca Kaltim hari ini diprediksi didominasi awan tebal dengan potensi hujan ringan di siang hari.-(Ilustrasi/Nomorsatukaltim)-NOMORSATUKALTIM

BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Berdasarkan ramalan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sebagian besar wilayah Kalimantan Timur diperkirakan akan mengalami cuaca berawan tebal pada Jumat, 18 Oktober 2024. 

Beberapa daerah akan mengalami hujan ringan, sedangkan beberapa lainnya diprediksi mengalami hujan petir pada sore hingga malam hari.

Kota Samarinda, Ibu Kota Nusantara (IKN) di Sepaku, Balikpapan, dan Penajam diprediksi akan dominan berawan tebal, dengan potensi hujan ringan yang turun pada siang dan sore hari. 

Sementara itu, beberapa daerah seperti Sendawar, Long Bagun, Tenggarong, Sangatta, dan Bontang diperkirakan akan mengalami hujan petir pada sore atau malam hari. 

BACA JUGA: Logo dan Tagline Serambi Nusantara Paten Milik PPU

BACA JUGA: Soroti Akses Jalan Kubar - Mahulu, Ekti Imanuel: Perlu Ada Penambahan Anggaran

Sendawar tercatat sebagai daerah dengan suhu tertinggi, yaitu mencapai 32 derajat Celsius, sedangkan Long Bagun memiliki suhu terendah, yaitu 19 derajat Celsius. 

Kelembaban udara di semua wilayah tercatat sangat tinggi, antara 58 hingga 99 persen.

Masyarakat di daerah yang berpotensi hujan petir diharapkan untuk waspada. 

Terutama dalam mengantisipasi gangguan aktivitas serta risiko petir yang dapat mempengaruhi jaringan listrik dan telekomunikasi. 

BACA JUGA: Polresta Samarinda Ungkap 19 Kasus Curanmor dan Tangkap Pemalsu Uang

BACA JUGA: Satpolairud Polres Kukar Tangkap Bandar Sabu di Wilayah Pesisir

Detail prakiraan cuaca kabupaten/kota di Kalimantan Timur bisa dilihat pada daftar di bawah ini:

Ramalan Cuaca Kalimantan Timur 

Jumat, 18 Oktober 2024

1. Samarinda 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: