Anggota DPRD Balikpapan Riri Saswita Diano Wafat

Anggota DPRD Balikpapan Riri Saswita Diano Wafat

Balikpapan, nomorsatukaltim.com - Suasana duka menyelimuti rumah mendiang Riri Saswita Diano, di Gunung Kawi, Sumber Rejo, Balikpapan Tengah, Minggu (7/3/2021).

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Balikpapan itu menghembuskan nafas terakhirnya, Sabtu (6/3/2021), sekira pukul 21.00 Wita. Di akhir masa hayatnya, Riri berjuang melawan kanker yang dideritanya selama beberapa tahun belakangan. "Beliau orang baik dan selalu berbuat baik. Kita doakan semoga beliau husnul kotimah," ujar Wakil Ketua DPRD Balikpapan Budiono. Sejumlah tokoh masyarakat Kota Minyak lainnya juga hadir mengiringi kepergian Riri. Di antaranya, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, Wakil Ketua DPRD Balikpapan Subari, Anggota DPRD Balikapan Andi Arief Agung, Muhammad Najib, Plt Kepala Dewan Pimpinan Cabang PDIP Balikpapan Eddy Sunardi Darmawan alias Eddy Tarmo, Ketua Pemuda Pancasila Balikpapan Syahril Taher, Mantan Ketua DPRD Balikpapan Andi Burhanuddin Solong, Ketua Kadin Balikpapan Yaser Arafat dan kerabat Riri lainnya. Mereka yang hadir juga berkenan untuk menyalatkan jenazah Riri. duka cita "PDIP telah kehilangan kader terbaik," ujar Eddy Tarmo. Riri adalah kader PDIP kedua yang berpulang di 2021, setelah Ketua DPC PDIP Balikpapan Thohari Aziz. Riri Saswita Diano merupakan anggota DPRD Balikpapan dua periode, yakni periode 2014-2019 dan 2019-2024. Di masa periode kedua, Ia sempat menjabat ketua komisi II DPRD Balikpapan, sampai akhirnya posisi itu diserahkan kepada rekannya sesama fraksi PDIP Balikpapan H Haris, di awal Agustus 2020. Kala itu, Riri mengaku harus menjalani perawatan dan fokus untuk pemulihan. Meski dalam kondisi sakit, Riri masih aktif bekerja sebagai anggota DPRD, Ketua LPM Balikpapan Tengah dan juga aktif sebagai ketua cabang Pemuda Pancasila wilayah Balikpapan Tengah. Rizal Effendi yang saat itu hadir menyampaikan bela sungkawa kepada keluarga mendiang. Ia mengutip hadis Nabi Muhammad terkait sakit yang dialami Riri hingga akhir hayatnya, akan menjadi penghapus dosanya. "Di tengah sakitnya dia masih aktif bekerja sebagai anggota DPRD dan aktif juga sebagai ketu LPM Balikpapan Tengah. Saya kira baik menjadi contoh generasi muda di Balikpapan," urai Rizal. (ryn/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: