Sidak Komisi II, Pelayanan PDAM di Muara Muntai Masih Kurang

Sidak Komisi II, Pelayanan PDAM di Muara Muntai Masih Kurang

Kukar, nomorsatukaltim.com - Pelayanan dasar publik seyogyanya memang harus dirasakan penuh oleh masyarakat. Namun nyatanya, pelayanan dasar ini belum sepenuhnya terwujud dengan baik dan merata kepada masyarakat secara meluas.

Pelayanan air bersih salah satunya. Anggota Komisi II DPRD Kukar, Sopan Sopian menerima banyak keluhan. Yang datang dari masyarakat Kecamatan Muara Muntai. Masyarakat mengeluhkan aliran ke rumah mereka tidak tersalurkan dengan baik. Kadang air mengalir deras, kadang tidak jalan sama sekali.

"Jadi ujung kampung susah menerima air bersih," jelas Sopan Sopian pada Disway-Nomor Satu Kaltim, Minggu (29/11/2020). Terlebih pelanggan PDAM di Kecamatan Muara sudah mencapai 1.500 sambungan rumah tangga. Secara hitung-hitungan, disebut Sopan Sopian, PDAM sudah mendapatkan pendapatan dari segi laba. Untuk itu, dari hasil inspeksi mendadak (sidak), Komisi II DPRD Kukar bakal mengusulkan beberapa perbaikan infrastruktur. Seperti peremajaan pipa distribusi air bersih yang sudah lama. Fasilitas pengolahan air bersih, yang memang belum ada pembaharuan sama sekali. Selanjutnya, dengan adanya sidak ini, DPRD Kukar akan terus mendesak dan mengawal proses ini agar segera ditindaklanjuti oleh PDAM. Karena sejauh ini yang ditemukan di lapangan, belum memberikan pelayanan yang memuaskan kepada masyarakat, selaku pelanggannya. "Kami harapkan PDAM bisa memperhatikan pelayanannya," pungkas Sopan Sopian. (mrf/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: