Wali Kota Baper, Pertamina Berkilah Fokus Padamkan Api Dulu Baru Lapor

Wali Kota Baper, Pertamina Berkilah Fokus Padamkan Api Dulu Baru Lapor

Heppy Wulansari. (Andrie/diswaykaltim.com)

Balikpapan, Diswaykaltim.com - Manajemen Pertamina RU V akhirnya angkat bicara soal musibah kebakaran di dalam area kilang pada 15 Agustus 2019 lalu.

Melalui Region Manager and CSR Pertamina RU V Kalimantan Heppy Wulansari menjelaskan, Pertamina hingga saat ini masih melakukan investigasi kejadian tersebut melibatkan Polres Balikpapan.

"Investigasi masih dilakukan, begitu juga dengan aparat, kita masih menunggu hasilnya ya," ujarnya, Selasa (27/8/2019).

Sempat dikatakan jika Pertamina telah melakukan investigasi secara internal, namun Heppy menyebut hanya melakukan pendinginan dan pengamanan daerah sekitar lokasi kebakaran.

Heppy menambahkan, investigasi yang dilakukan seluruhnya melibatkan kepolisian serta internal Pertamina dan tidak ada yang ditutup-tutupi.

"Semua masih berjalan, tidak ada yang kami sembunyikan. Aparat kepolisian terlibat kok," tambahnya.

Sementara itu, saat disinggung soal pernyataan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi soal komunikasi, Heppy menjelaskan memang pada awalnya Pertamina tidak memberi laporan langsung.

Hal ini dikarenakan pihaknya fokus pada penanganan kebakaran. Namun, kata Heppy, ia telah menghadap wali kota setelah situasi aman dan kondusif.

"Sudah kami klarifikasi ke beliau (wali kota, Red), dan Senin lalu (19 Agustus 2019) sudah bertemu beliau," terangnya.

Lanjut Heppy, Pertamina juga telah bersurat kepada Pemerintah Kota Balikpapan atas kejadian tersebut.

"Karena kan pendinginan memang sampai magrib ya, jadi surat laporan resmi baru disampaikan hari Jumatnya. Tapi alhamdulilah sudah clear dengan beliau," terangnya.

Seperti diketahui, hingga saat ini kepolisian masih melakukan investigasi terhadap kejadian kebakaran di dalam kilang minyak Pertamina RU V. Bahkan rencananya Polres Balikpapan akan mendatangkan tim labfor dari Surabaya. (k/bom/eny)

Berita Terkait:

Wali Kota Kecewa Tak Dilapori soal Kebakaran Kilang, Pertanyakan SOP Pertamina

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: