Tolak Pilkada lewat DPRD, Mahasiswa Unikarta Gelar Aksi
Mahasiswa Unikarta menggelar aksi di DPRD Kukar menolak wacana Pilkada lewat DPRD.-Ari Rachiem/Nomorsatukaltim-
Ia menegaskan, bahwa DPRD Kukar memiliki sikap yang sama dengan mahasiswa, yakni menolak keras wacana pemilihan kepala daerah melalui DPRD karena dinilai mencederai hati dan suara rakyat.
“Sebagai Ketua DPRD, saya menolak keras wacana tersebut, karena ini menyangkut kedaulatan rakyat yang seharusnya memilih pemimpinnya secara langsung,” tegasnya.
BACA JUGA: PDI Perjuangan Dukung Pilkada Langsung, Yusril Sebut Biaya Politiknya Tinggi
Ahmad Yani menjelaskan bahwa mekanisme pemilihan melalui DPRD memiliki keterbatasan karena hanya melibatkan 45 anggota dewan yang mewakili partai politik, sehingga tidak mencerminkan suara rakyat secara keseluruhan.
Ia memastikan DPRD Kukar akan menyampaikan sikap penolakan tersebut kepada pemerintah provinsi, pemerintah pusat, hingga DPR RI agar wacana pilkada melalui DPRD tidak dilanjutkan dalam bentuk regulasi.
“Kami berharap tidak ada lagi wacana atau upaya membuat undang-undang yang melegalkan pemilihan kepala daerah melalui DPRD,” katanya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

