Jangan Anggap Remeh, Bocah Tenggelam karena Main Banjir

Selasa 26-05-2020,23:17 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Korban tenggelam akibat bermain di lokasi banjir. (M5/Disway Kaltim) Samarinda, DiswayKaltim.com - Nasib nahas menimpa bocah 10 tahun yang tengah bermain banjir di Kawasan Jalan Belimau, Kelurahan Lempake, Samarinda Utara. Ia menjadi korban banjir yang sedang melanda Kota Tepian. Selasa sore (26/5/2020) Anca Tegar bersama sang ayah tiri dan ibu kandungnya, berencana untuk bermain di lokasi banjir. Namun saat sedang berenang bersama temannya di jalur air irigasi. Keduanya justru terseret arus. Melihat kejadian itu, paman korban sempat berusaha menolong kedua korban. Namun nahas, Anca tak berhasil diraih. Hanya temannya yang berhasil diselamatkan. "Sebelumnya memang jalan-jalan, karena di kawasan itu memang ramai orang-orang bermain banjir," ucap Heriansyah ayah tiri korban kepada media ini Selasa (23/5/2020) malam. "Pas terseret, pamannya cuman berhasil menangkap temannya. Anak saya hilang terseret," sambungnya. Setelah setengah jam melakukan pencarian dibantu relawan. Jasad Anca akhirnya ditemukan dalam keadaan tersangkut dibawah jembatan. Tubuh Anca ditemukan sang ayah sambungnya dalam keadaan tak sadarkan diri, sejauh 10 meter dari titik bocah laki-laki itu dinyatakan hilang terseret arus. "Anak saya ditemukan sekitar 10 meter dari lokasi hilangnya. Saat ditemukan keadaannya lemes. Karena dia sudah setengah jam tenggelam. Saya sudah paham benar, pasti akan begini. Anak saya enggak selamat. Kecuali ada mukjizat dari Allah," ucapnya. Usai ditemukan, korban kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun dari keterangan dokter, korban dinyatakan telah tak bernyawa. "Dokter bilang tak terselamatkan," kata Heriansyah terisak tangis kehilangan sang putra. "Anak saya sebenarnya bisa berenang, cuman nggak tau mungkin karena arus dia terseret," pungkasnya. (M5/boy)

Tags :
Kategori :

Terkait