Tantangan KPU Mahulu di PSU: Keterbatasan Anggaran

Jumat 07-03-2025,14:43 WIB
Reporter : Teodorus Usman Wanto
Editor : Baharunsyah

Dalam menghadapi tantangan ini, KPU Mahulu tetap optimis dan berusaha mencari solusi terbaik agar proses demokrasi di kawasan perbatasan ini berjalan lancar.  

"Sebagaimana apa yang bisa kita upayakan, kita upayakan semaksimal mungkin agar ada hasil yang sebaik-baiknya," tuturnya.

Lebih lanjut, disampaikan bahwa selain tantangan kekurangan anggaran. Tantangan lain juga terkait ketersediaan Sumber Daya Manusia (SDM) yang sangat kurang di KPU.

Kata Taha, kekurangan SDM ini dikarenakan ada beberapa pegawai di internal KPU Mahulu yang telah dilakukan mutasi, bahkan ke luar daerah.

"Di tengah puncak PSU ini, kami kekurangan staf lagi. Karena ada tiga orang staf kami yang dimutasi. Satu ditarik ke Samarinda, satu orang ditarik ke DKI Jakarta, satu orang lagi ditarik ke Denpasar," ungkapnya.  

Dengan kondisi ini, KPU Mahulu harus bekerja lebih keras dengan sumber daya yang semakin terbatas. Untuk menyukseskan PSU, KPU Mahulu berharap adanya dukungan dari berbagai pihak, termasuk aparat keamanan.  

KPU Mahulu juga membuka peluang diskusi dengan lintas lembaga agar persiapan PSU bisa berjalan lebih optimal.  

Dengan segala keterbatasan yang ada, KPU Mahulu memastikan semua tahapan PSU tetap berjalan maksimal sebagaimana harapan masyarakat.

“Tahapan PSU ini sekitar 90 hari kedepan, sehingga target pemungutan suara sekitar tanggal 24 Mei 2025. Sehingga dalam semua tahapan ini, kami sangat membutuhkan dukungan dari semua pihak,” tandasnya.

BACA JUGA:Pemkab Mahulu Implementasi Penggunaan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

Sebelumnya, Pemkab Mahulu bersama pihak terkait telah melaksanakan rapat koordinasi tim desk Pilkada, dan membahas mengenai kesuksesan proses PSU.

Salah satu poin pembahasan dalam rapat tim desk Pilkada tersebut yakni alokasi anggaran dari Pemkab Mahulu.

Asisten I Pemkab Mahulu, Agustinus Teguh Santoso menyebutkan, bahwa Pemkab Mahulu bakal menyiapkan anggaran sebesar Rp 11,9 Miliar untuk kelancaran PSU.

Anggaran yang bersumber dari APBD Mahulu itu juga telah ke Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).

“Usulan anggaran PSU baik dari KPU, Bawaslu, maupun tim keamanan khususnya dari Polres dan Kodim sudah kami inventarisasi. Nilainya sekitar Rp11,9 Miliar dan telah diajukan ke TAPD sehingga dapat segera disiapkan," kata Teguh belum lama ini.

Pemkab Mahulu mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan keamanan menjelang PSU.

Kategori :