SOLO, NOMORSATUKALTIM – Timnas Indonesia siap melakoni laga kedua Piala AFF atau ASEAN Mitsubishi Electric Cup (AMEC) 2024 melawan Laos di Stadion Manahan, Solo, pada Kamis (12/12/2024) malam.
Dalam konferensi pers jelang pertandingan, Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Shin Tae Yong (STY) mengakui bahwa para pemainnya masih kelelahan akibat jadwal padat dan perjalanan panjang.
Diketahui, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan baru tiba dari Myanmar pada Selasa sore (10/12/2024), usai kemenangan tipis 1-0 di laga perdana.
“Pemain saat ini sangat lelah dan capek, tetapi kami harus berusaha semaksimal mungkin agar lebih baik lagi melawan Laos,” kata Shin Tae-yong, Rabu (11/12/2024).
BACA JUGA: Resmi, FIFA Tetapkan Arab Saudi sebagai Tuan Rumah Piala Dunia 2034
BACA JUGA: Ojol ini Sediakan Fasilitas Lengkap untuk Penumpangnya, Netizen: Ini Bintang 5 Plus-plus
Pelatih asal Korea Selatan itu juga mengakui usia muda para pemainnya menjadi tantangan baginya.
Karenanya, ia meminta dukungan penuh dari suporter untuk memberikan tambahan semangat bagi para pemain.
“Saya ingin minta kepada para fans sepakbola Indonesia agar bisa memberikan dukungan penuh untuk pemain-pemain muda bisa berkembang lebih jauh daripada sekarang,” tambahnya.
Pemain Muda Recovery Lebih Cepat
Timnas Indonesia menjadi salah satu tim termuda di AMEC 2024, berbeda dengan mayoritas peserta lainnya yang mengandalkan pemain senior.
BACA JUGA: Terkendala Anggaran, Proyek Kereta Api di Samarinda Makin Jauh dari Kenyataan
BACA JUGA: Bersiap Hadapi Laos di Piala AFF 2024, Ini Prediksi Starter yang Diandalkan Shin Tae-yong
Hal ini membuat Tim Garuda memiliki keuntungan signifikan dalam hal proses pemulihan fisik (recovery).
Pemain muda cenderung memiliki kemampuan regenerasi fisik yang lebih cepat setelah pertandingan berat, sehingga lebih siap menghadapi jadwal padat di turnamen.
Gelandang muda Marselino Ferdinan menegaskan hal ini dalam keterangannya.