Jalur ini dirancang untuk memacu adrenalin, mengombinasikan medan yang berliku dengan pesona alam hutan Kukar yang hijau dan asri. Banyak peserta merasa acara ini memberikan kesempatan bagi mereka untuk menguji ketangkasan di medan berat sambil menikmati keindahan alam sekitar.
Peserta dari Samarinda, Saiful, membagikan kesannya setelah mengikuti ajang ini. Ia mengaku puas dengan tantangan lintasan dan pesona alam yang disuguhkan panitia.
"Acara ini sangat memuaskan, baik dari segi tantangan lintasan maupun pemandangan alamnya dan adrenalin kami benar-benar terpacu di sini, sambil menikmati keindahan alam Kukar, ucap Saiful singkat.