SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud-Seno Aji bersyukur mendapatkan nomor urut 2, sebagai peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kaltim 2024.
Nomor urut itu diperolehnya melalui undian yang dilaksanakan dalam rapat pleno terbuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim, di Aula KPU Kaltim, pada Senin (24/9/2024).
Rudy Mas’ud yang juga menjabat Ketua Partai Golkar Kaltim mengucapkan rasa syukur atas nomor urut 2, sebagai nomor di kertas suara Rudy-Seno pada 27 November mendatang.
BACA JUGA:Isran: Nomor 1 Tak Tertandingi
BACA JUGA:Rahmad Mas'ud tak Hadiri Pengundian Nomor Urut, Rendi Dapat Isyarat Positif, Sabani Lontarkan Kritik
“Luar biasa. Nomor 2 sesuai dengan ikhtiar dan tawakal. Ini juga yang kita impikan dan harapkan,” ungkap Pria yang kerap disapa HARUM itu.
Apa yang diharapkannya itu bukan tanpa alasan, bagi HARUM, nomor 2 digunakan oleh pasangan Calon Presiden dan wakil presiden Prabowo–Gibran yang telah memenangkan kontestasi Pemilihan Presiden.
“Tahu presidennya siapa, Prabowo kan? Nomor urut berapa? 02 kan? Jadi paham-paham lah kan,” tegasnya di hadapan awak media.
Menurutnya, gubernur dan wakil gubernur yang akan terpilih nanti harus bersinergi dengan pemerintah pusat.
BACA JUGA:Menanti Vonis KPK Perihal Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang Pangarep
BACA JUGA:Pj Gubernur Kaltim: ‘Saya Tidak Pernah Cawe-Cawe Anggaran Beasiswa’
“Pemerintah pusat hari ini adalah Joko Widodo, kedepan adalah Prabowo-Gibran yang terpilih. Insyaallah Kaltim akan sinergi dengan pemimpin di pusat,” katanya, saat diwawancarai langsung.
Apalagi, ujar HARUM, sinergi diperlukan untuk mempercepat pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) dan tentunya Provinsi Kalimantan Timur.
Selain itu, program andalan Rudy Mas’ud-Seno Aji yakni Gas Pol kepanjangan dari Gratis Pol atau layanan gratis untuk berbagai sektor.
Di antaranya, pendidikan dari SMA sampai S3 gratis, seragam sekolah gratis, makan siang untuk anak-anak sekolah gratis, layanan kesehatan gratis, hingga DP rumah secara gratis.