Hotel di Sekitar IKN 'Full Booked', Tarif Naik 60 Persen Lebih

Rabu 07-08-2024,07:02 WIB
Reporter : Hariadi
Editor : Hariadi

"Kami biasanya sewakan kamar Rp300 ribu per malam, awal Juli 2024 makin banyak yang pesan kamar dan harga sewa naik jadi Rp400 ribu per kamar," ujar Erwin, pemilik salah satu penginapan di Sepaku. 

Endah, pengelola hotel di Sepaku, juga mencatat peningkatan harga menjadi Rp550 ribu dari biasanya Rp350 ribu per malam.

BACA JUGA: Persiapan Porprov Kaltim 2026, KONI Paser Bakal Kelola Dana Hibah Sendiri

BACA JUGA: Bupati Edi Wujudkan Mimpi 6.265 Pelajar dengan Beasiswa Kukar Idaman

Dampak Ekonomi di Kota Pendukung

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, menyatakan bahwa tingkat okupansi dan harga hotel kota pendukung IKN juga mengalami kenaikan signifikan menjelang HUT RI ke 79. 

"Tingkat okupansi naik mencapai 70 persen, dan di Balikpapan sendiri sudah full (100 persen) sekarang, menjelang HUT RI," ujar Sandiaga Uno di Jakarta, Selasa (6/8/2024). 

Sandiaga Uno mengapresiasi pertumbuhan usaha kecil dan menengah (UKM) di sekitar IKN serta pengembangan desa-desa wisata. 

Ia memprediksi bahwa HUT RI ke-79 di IKN akan meningkatkan perekonomian masyarakat lokal sebesar 20-30 persen. 

BACA JUGA: Pengalaman Naik BCT ke Terminal Batu Ampar, Ongkos Rp 0, Sopir Ramah, Fasilitas Full AC

BACA JUGA: Ramah Difabel, Sejumlah Titik di Balikpapan Telah Dilengkapi Alat Bantu Penyeberangan

"Setiap ada event besar, ini akan berdampak antara 20–30 persen peningkatan perekonomian masyarakat lokal," jelas Sandiaga.

Dalam rangka menyambut HUT RI ke-79, Kemenparekraf juga menyiapkan sejumlah tempat wisata di sekitar IKN. 

Beberapa di antaranya adalah Pulau Derawan dan Maratua di Kabupaten Berau, yang terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. 

Selain itu, Kemenparekraf mempersiapkan Galeri UMKM di Sumbu Kebangsaan IKN untuk mempromosikan produk lokal dari berbagai subsektor.

Kategori :