PPK Long Kali Pastikan Penyusunan Daftar Pemilih Sementara Akurat

Minggu 28-07-2024,15:50 WIB
Reporter : Achmad Syamsir Awal
Editor : Tri Romadhani

PASER, NOMORSATUKALTIM - Penyusunan daftar pemilih sementara (DPS) untuk Pilkada dipastikan akurat.

Seperti yang disampaikan Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Long Kali, Surya Adhie Dharma.

Dirinya mengatakan, rakor bertujuan untuk memastikan penyusunan DPS yang akurat dalam rangka pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Timur serta Bupati dan Wakil Bupati Paser 2024.

"Penyusunan DPS yang akurat, sangat vital untuk memastikan setiap warga negara yang berhak memilih dapat menggunakan hak pilihnya," ucap Surya, Minggu (28/7/2024).

BACA JUGA : KPU Samarinda Ingatkan Visi dan Misi Bakal Calon Pilkada 2024 Wajib Selaras dengan RPJP dan RPJM

Ia menekankan pentingnya peran serta semua pihak dalam memastikan validitas data pemilih.

Terutama untuk semua PPS yang berada pada 22 desa dan kelurahan di wilayah Kecamatan Long Kali.

"Guna memastikan validitas data pemilih, terutama di Kecamatan Long Kali, kami mengajak dan menghimbau jajaran PPS di bawah kami untuk bekerja dengan penuh integritas dan ketelitian," sambungnya.

Selain memastikan akurat dan validnya data pemilih hasil pemutakhiran, jelas Surya, kegiatan ini juga membahas pola-pola untuk mengurangi potensi daftar pemilih ganda, baik antar Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam satu desa atau kelurahan maupun antar desa/kelurahan.

BACA JUGA : Jalan Sehat jadi Cara KPU Paser Gaet Partisipasi Pemilih

"Sebelum melakukan analisis data ganda, tentunya kami diperkenalkan atau diberi pembekalan mengenai penggunaan aplikasi Sistem Informasi Data Pemilih (Sidalih) oleh KPU Paser. Untuk memudahkan kami dalam pengolahan, dan pemantauan data pemilih," terang Surya.

Sementara itu, Ketua Divisi Teknis KPU Paser, Anas Abdul Kadir meminta, PPK dan PPS dapat meningkatkan sinergi dan koordinasi dalam menyusun DPS yang akurat.

"Kita juga perlu meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses pemutakhiran data pemilih," ujar Anas.

BACA JUGA : KPU Kukar Lakukan Verifikasi Tahap Dua pada Paslon Independen Awang Yacoub Luthman-Akhmad Zais

KPU Paser telah berkomitmen untuk terus memantau dan mengevaluasi proses penyusunan DPS.

Kategori :