Masa Gratis Habis, Mulai Minggu Masuk Tol Balsam Berbayar

Jumat 03-01-2020,17:27 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Minggu (5/2/2020) nanti tarif memasuki tol Balsam sudah berlaku.(Bayu/Disway Kaltim) Samarinda, DiswayKaltim.com – Sabtu (4/2/2020) besok hari terakhir penggunaan tol balsam secara gratis. Pasalnya, tarif tol resmi diberlakukan Minggu (5/2/5020) mendatang. Menggunakan elektronik tol (e-Tol). Nantinya biaya melintas di tol Balsam akan dihitung per kilometer. Setiap satu kilometer dikenakan biaya Rp 1.000. Sesuai dengan Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) yang ditandatangani PT Jasamarga Balikpapan Samarinda (JBS). Panjang Tol Balsam 99,35 kilometer. Tarifnya dasar untuk golongan I melingkupi kendaraan jenis sedan, jip, pikap atau truk kecil dan bus yang ditentukan adalah 1.000 per kilometernya. Lalu golongan II untuk truk dengan dua gandar dikenakan Rp 1.500 per kilometer. Sementara untuk golongan III yakni truk dengan tiga gandar sebesar Rp 2.000 per kilometer. Golongan IV yakni truk dengan empat gandar dikenakan Rp 2.500 per kilometer. Lalu golongan V yaitu truk lebih dari empat gandar sebesar Rp 3.000 per kilometer. “Itu tarif terjauh. Karena tidak semua orang melakukan perjalanan terjauh. Ada average trip length yang perlu diperhitungkan. Yang panjangnya kurang dari panjang jalan tol. Kisarannya 50-70 persen dari jarak terjauh,” ungkap Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kaltim M Taufik Fauzi. Ia mengungkapkan sesuai Pasal 48 ayat 2 Undang-Undang (UU) Nomor 38 Tahun 2004 tentang Jalan, evaluasi dan penyesuaian tarif tol akan dilakukan setiap dua tahun sekali. Berdasarkan pengaruh laju inflasi. “Untuk kenaikan tarif tol, itukan sudah ada undang-undangnya,” pungkasnya. (mic/boy)

Tags :
Kategori :

Terkait