BALIKPAPAN, NOMORSATUKALTIM - Jelang digelarnya agenda APEKSI (Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia), sejumlah hotel di Balikpapan dikabarkan penuh untuk periode 3-6 Juni 2024.
Hal tersebut diungkapkan oleh General Manager Hotel Max One Balikpapan, Zuwaini, pada Rabu (29/5/2024), namun untuk periode Agustus jelang perayaan HUT ke-79 Republik Indonesia yang nantinya akan diselenggarakan di Ibu Kota Nusantara (IKN) masih tersedia.
"Kalau kamar untuk Agustus, saat ini masih ada ketersediaan, kalau untuk periode APEKSI di Juni ini sudah penuh semua," ujar Zuwaini saat dikonfirmasi.
BACA JUGA : Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan akan Dihadiri Presiden Joko Widodo
Ia menjelaskan bahwa lonjakan permintaan kamar hotel menjelang APEKSI sangat tinggi, terutama pada tanggal 4-5 Juni.
"Tanggal 4 sudah habis, 5 juga, 6 itu banyak checkout," tambahnya.
Meski demikian, Zuwaini optimis bahwa tingkat hunian hotel akan tetap tinggi pada tanggal 2-3 Juni, yang biasanya merupakan periode sepi.
"Ini sudah mulai bagus 80%, tanggal 3 sudah 86%, kalau Senin-nya sudah 100% tanggal 4-5 itu," ungkapnya.
Zuwaini juga mengungkapkan bahwa mayoritas pemesanan kamar untuk APEKSI sudah dilakukan sejak bulan lalu.
Disamping itu, untuk mengantisipasi lonjakan permintaan, Hotel Max One Balikpapan telah melakukan berbagai persiapan, termasuk memasang spanduk selamat datang dan menyediakan jamuan khas hotel untuk para peserta APEKSI.
BACA JUGA : SKK Migas dan OIKN Sepakat Dukung Pembangungan Ruang Hijau Penghijauan di IKN
Disisi lain, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Balikpapan, Sugianto, mengungkapkan bahwa untuk kedatangan tamu pada perayaan HUT RI di Bulan Agustus nanti, diperkirakan 10 ribu tamu undangan akan hadir.
Sedangkan menurutnya, kapasitas hotel di Balikpapan yang hanya mampu menampung 5 ribu orang, membuat pencari penginapan beralih ke opsi lain, seperti Guest House, kost eksklusif, hingga hotel di kota Samarinda menjadi pilihan bagi mereka yang belum mendapatkan tempat menginap.
"Guest House dan kost-kostan menjadi alternatif yang cukup diminati saat ini. Bahkan, ada yang memilih untuk menginap di Samarinda meski jaraknya lebih jauh," tambah Sugianto.
BACA JUGA : Musda Hipmi Kaltim Digelar Jumat 31 Mei 2024, Yang Daftar Calon Ketua Hanya Satu Orang