KUKAR, nomorsatukaltim.com - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah mulai berencana mengambil sampel kekebalan masyarakat atau herd immunity di daerahnya. Hal ini untuk mengukur sejauh mana kekebalan sudah terbentuk. "Sejauh mana masyarakat Kukar ini kekebalannya (herd immunity) sudah terbangun baik itu kekebalan secara tertularnya maupun melalui vaksinasi yang sudah dilakukan," jelas Edi saat mendampingi kunjungan kerja Kapolda Kaltim, Rabu (10/11/2021), dikutip dari Harian Disway Kaltim - Disway News Network (DNN). Ia bersyukur, wilayahnya kini ditetapkan menyandang status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1, bahkan satu-satunya di Kaltim. Baca juga: Pemkab Kukar Semakin Gencar Distribusi Vaksinasi Namun Edi meminta masyarakat tak terlena dan abai dengan prokes. Meski sudah memasuki PPKM dengan level terendah, jangan sampai apa yang menjadi diraih bersama ini menjadi sia-sia. "Kami tetap mengimbau masyarakat Kukar, agar tetap patuh," kata Edi. Sementara itu, Kaltim, Irjen Pol Herry Rudofl Nahak turut membahas perkembangan terkini pandemi di Kukar. Salah satunya melanjutkan gencaran vaksinasi agar cakupannya meningkat. Ini sebagai langkah nyata dalam proses penanganan COVID-19 di Kukar untuk membentuk kekebalan komunal atau herd immunity. Ditandai dengan penyuntikan vaksinasi massal di Kantor Desa Rempanga. Kerja sama Polsek Loa Kulu dengan Dinas Kesehatan (Diskes) Kukar. Dipantau dan ditinjau langsung oleh Kapolda Kaltim dan Bupati Kukar. "Setelah ini kita memberikan sembako untuk masyarakat yang terdampak di Kukar," tutup Herry. MRF/ZUL
Pastikan Herd Immunity, Bupati Kukar akan Ambil Sampel
Kamis 11-11-2021,08:30 WIB
Editor : admin12_diskal
Kategori :