Ojol-Polresta Balikpapan ‘Collab’, Salurkan Bantuan untuk Korban PPKM Jilid IV

Jumat 23-07-2021,20:58 WIB
Reporter : bayong
Editor : bayong

Balikpapan, nomorsatukaltim.com – Sejumlah ojek online (ojol) memadati halaman Mako Polresta Balikpapan, Jumat (23/7/2021). Mereka bekerjasama dengan Polresta Balikpapan. Menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak PPKM level IV.

Kegiatan ini turut dihadiri Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud. Rahmad sendiri berkesempatan melepas para ojol mendistribusikan paket bansos secara simbolis.  Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol Turmudi mengatakan upaya ini merupakan sinergitas. Antara TNI-Polri dengan masyarakat, dalam hal ini ojol. Agar saling bahu-membahu selama masa pandemi dan PPKM level IV ini. "Supaya barang atau bantuan yang kami berikan kepada masyarakat itu secepatnya sampai. Sehingga saya cari solusi yang kira-kira pas dan cepat. Nah, ini ada ojol," ujar Turmudi. Lanjut Turmudi, rekan-rekan ojol menyambut baik kerja sama semacam ini. Hal tersebut terlihat dari kemauan mereka dalam menyisihkan waktu untuk kegiatan sosial tersebut.  Tidak hanya itu. Dirinya juga mengungkapkan aksi sosial pembagian ini, ojol menjadi pilihan lantaran kepemilikan armada yang banyak. Mereka siap bergerak sukarela dan dinilai mampu menyentuh masyarakat yang ditargetkan. Soal sasaran, Turmudi membeberkan lebih gamblang. Yakni masyarakat terdampak PPKM dan tak bisa mendapatkan pemasukan. Adapun untuk paket bansos yang disiapkan adalah sejumlah 100 paket. "Kita beri yang terdampak langsung terhadap PPKM ini. Juga mereka yang sedang melakukan isoman di rumah. Karena tidak bisa kemana-mana," jelasnya. Dari kegiatan ini, Turmudi berharap bisa terus dilanjutkan. Dengan demikian, sinergitas lintas elemen masyarakat perlu digalakkan dalam mewujudkan kontinuitas aksi sosial ini. "Saat ini yang kita butuhkan adalah merapatkan barisan untuk membantu warga yang dalam situasi level 4 seperti ini enggak bisa apa-apa atau mungkin ada yang di PHK dan hilang penghasilannya," pungkas Turmudi. Sementara itu Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud menyambut baik langkah Polresta Balikpapan dalam membantu masyarakat terdampak PPKM. Rahmad juga mengimbau masyarakat yang memiliki penghasilan lebih dapat membantu yang terdampak disekitarnya. "Kita saling membantu. Kapolresta sudah bantu, Dandim juga bantu begitu juga Pemkot. Tidak menutup kemungkinan ada masyarakat yang mampu membantu, mari bersama-sama kita bantu tetangga kita yang terdampak PPKM ini," ujarnya. (bom/boy)
Tags :
Kategori :

Terkait