Puslabfor Mabes Polri Selidiki Penyebab Dua Kebakaran Gunung Bugis

Rabu 23-06-2021,10:39 WIB
Reporter : admin12_diskal
Editor : admin12_diskal

BALIKPAPAN, nomorsatukaltim.com - Tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri tiba di Balikpapan. Tim yang beranggotakan dua orang itu melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kebakaran Gunung Bugis, Selasa (22/6/2021).

Kapolsek Balikpapan Barat, Kompol Totok Eko Darminto mengatakan, kedatangan mereka secara khusus untuk menyelidiki penyebab kebakaran yang terjadi beberapa waktu lalu itu. "Kalau masalah sumber api, sudah tahu. Tapi penyebabnya apa, dari mana, kan kita belum tahu," ujar Kompol Totok. Sementara itu, terkait berapa lama hasil yang bisa diketahui, ia belum bisa memastikannya. Sebab hal tersebut sudah termasuk kewenangan Puslabfor Mabes Polri. Diketahui, pemeriksaan oleh Tim Puslabfor sendiri dilakukan untuk dua lokasi kebakaran yang terjadi dalam bulan dan lokasi yang sama. "Untuk hasil sepenuhnya wewenang Puslabfornya ya," jelasnya. Disinggung soal saksi, Kapolsek Balikpapan Barat mengaku sudah mengantongi semua keterangan saksi. Baik itu kebakaran yang pertama maupun yang kedua di Gunung Bugis. Sebelumnya, pihaknya sempat melakukan olah TKP lebih dulu bersama Unit Inafis Satreskrim Polresta Balikpapan. "Yang kemarin diambil sama Inafis dan Polsek Barat itu ada arang, ada abu yang berkaitan dengan sumber api itu tadi. Saksi sudah kita periksa semua, baik TKP 1 maupun TKP 2," tambahnya. Khusus kasus kebakaran pertama yang kuat dugaan dibakar, Kompol Totok mengaku, setelah rangkaian pemeriksaan, pelaku dinyatakan mengalami gangguan kejiwaan. Sehingga BS (19) dikembalikan ke pihak keluarganya untuk mendapat penanganan khusus. "Yang kemarin (kebakaran pertama) itu positif mengalami gangguan jiwa. Itu hasil dari RSJ Samarinda," tutupnya. (Bom/zul)
Tags :
Kategori :

Terkait