Bantah Merapat ke RM, Jumiati: Tetap AHB

Rabu 22-07-2020,10:10 WIB
Reporter : Benny
Editor : Benny

BALIKPAPAN, nomorsatukaltim.com - Ketua DPC PPP Balikpapan Jumiati, menegaskan sikap partainya. Di tingkat kota, pihaknya tetap mengusulkan nama Ahmad Basir (AHB). Diusung sebagai bakal calon kepala daerah Balikpapan.

Hal ini menyusul informasi bahwa PPP juga mulai merapat ke Rahmad Mas’ud (RM). "Iya. Betul (tetap AHB, Red.). Tidak ada perubahan. Sedang diproses," katanya, Selasa (21/7) kemarin.

Nama AHB, merupakan sikap yang diambil dari hasil Rapat Kerja Cabang (Rakercab) DPC PPP Balikpapan, November 2019. Di mana, ada sejumlah nama yang mendaftar sebagai bacalon kepala daerah kala itu. Salah satunya, Ahmad Basir.

Pihaknya, lanjut Jumiati, telah mengusulkan nama itu ke DPW PPP Kaltim, untuk diteruskan ke DPP PPP. "Kita usulkan ke DPP melalui DPW. DPC mengajukan hasil rapat kerjanya," tambahnya.

Menurutnya, nama AHB telah diusulkan ke DPP oleh DPW. Melalui Gamalis, sekretaris DPW PPP Kaltim. "Kemarin sudah dibawa ke Jakarta kok," ujarnya.

Berita Terkait: Rahmad Calon Tunggal

Sebelumnya, Ahmad Basir mengklaim dirinya telah mendapat dukungan dari sejumlah partai. Antara lain NasDem, PPP, Hanura dan Perindo. Namun, kabar terbaru, Hanura memilih balik badan ke RM.

Kabar beredar, setelah Hanura pindah haluan ke Rahmad, PPP juga mengikuti. Namun, itu dibantah Jumiati. Menurutnya, pihaknya tetap pada pilihan awal. Mengusung Ahmad Basir. Itu sudah menjadi keputusan DPC PPP Balikpapan.

Tags :
Kategori :

Terkait