Bankaltimtara

Ramalan Cuaca Kaltim dan IKN, 9 Januari 2026, BMKG Terbitkan Peringatan Dini!

Ramalan Cuaca Kaltim dan IKN, 9 Januari 2026, BMKG Terbitkan Peringatan Dini!

BMKG terbitkan peringatan dini cuaca untuk sebagian wilayah Kaltim hari ini.-(Ilustrasi/ Freepik)-

SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca untuk wilayah Kalimantan Timur (Kaltim), pada Jumat, 9 Januari 2026. 

BMKG memperingatkan potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pagi hari, yang diperkirakan terjadi mulai pukul 05.30 Wita hingga 08.00 Wita.

Dalam pembaruan peringatan dini yang dirilis pukul 05.18 WITA, hujan lebat berpotensi terjadi di Kabupaten Paser wilayah Long Kali; Kabupaten Kutai Kartanegara meliputi Muara Muntai, Loa Kulu, Loa Janan, Kota Bangun, dan Muara Wis; serta Kabupaten Kutai Barat di wilayah Muara Pahu, Jempang, Bongan, Penyinggahan, dan Siluq Ngurai. 

Peringatan juga berlaku untuk Kabupaten Penajam Paser Utara di wilayah Penajam, Waru, dan Sepaku, serta Kota Balikpapan khususnya Balikpapan Barat.

BACA JUGA: Nelayan Hilang karena Kapal Diterjang Badai, BPBD Bontang: Kami Masih Mencari Korban

BACA JUGA: Kuota Haji di Mahulu Terancam Nihil Selama 10 Tahun Kedepan, Ini Penyebabnya

BMKG menyebutkan, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat tersebut berpotensi meluas ke sejumlah wilayah lain, termasuk sebagian besar Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Penajam Paser Utara, seluruh wilayah Kota Balikpapan, serta hampir seluruh kecamatan di Kota Samarinda.

Wilayah Sepaku, yang merupakan kawasan inti Ibu Kota Nusantara (IKN), juga termasuk dalam area peringatan dini dan dinilai berpotensi terdampak terhadap aktivitas pembangunan dan mobilitas.

Sementara itu, dalam ramalan cuaca harian, BMKG memprakirakan kondisi cuaca Kaltim secara umum berawan hingga hujan ringan pada siang dan malam hari. 

Di Samarinda, hujan ringan diperkirakan terjadi pada siang dan malam, dengan suhu udara 24 hingga 31 derajat Celsius. 

BACA JUGA: PT Pelayaran Mitra Tujuh Samudera Mulai Kerjakan Perbaikan Dolphin dan Fender Jembatan Mahakam

BACA JUGA: Pemkab Kutim Pastikan Utang Proyek 2025 Dibayar Tahun Ini

Di kawasan IKN, hujan ringan diprakirakan turun pada siang hari, sementara pagi, sore, dan malam cenderung berawan.

Wilayah lain seperti Tenggarong, Sangatta, Bontang, dan Sendawar juga diprakirakan mengalami hujan ringan pada siang atau malam hari. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: