Lima Kecamatan di Kubar Dilanda Banjir, Status Siaga Darurat Berlaku 2 Bulan
Kondisi banjir di Kubar yang semakin meluas.-IST/BERITASATU-
KUBAR, NOMORSATUKALTIM – Lima kecamatan di Kutai Barat (Kubar) terendam banjir dengan ketinggian 1,5 meter hingga 2 meter. Lima kecamatan yang terdampak banjir adalah Muara Lawa, Damai, Tering, Long Iram, dan Melak.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kutai Barat menetapkan perpanjangan status siaga darurat banjir mulai 14 April 2025 dan berlaku selama dua bulan ke depan.
"Ketinggian air di lima kecamatan saat ini bervariasi, antara 1 sampai 2 meter, tergantung letak kampung dan ketinggiannya," jelas Kepala BPBD Kutai Barat Bahtiar dikutip dari BERITASATU, Kamis (17/4/2025).
Dia menjelaskan, jika curah hujan tinggi terus berlanjut dan banjir semakin parah hingga melumpuhkan aktivitas masyarakat, status bencana akan ditingkatkan menjadi tanggap darurat.
BACA JUGA: Tinggi Air Capai 40 Sentimeter, Danramil dan Kapolsek Dampingi Warga Terdampak Banjir
BACA JUGA: Ramalan Cuaca Kaltim, 17 April 2025, Cek di Sini!
Saat ini, diperkirakan lebih dari 500 rumah warga terendam banjir di Kutai Barat. Meskipun demikian, sebagian besar warga masih bertahan di rumah masing-masing sambil menunggu air surut.
Sebelumnya, di Kecamatan Damai, unsur muspika melakukan peninjauan banjir yang melanda lima kampung, Selasa (15/4/2025).
“Banjir ini melanda Kampung Damai Kota, Kampung Sempan, Kampung Bomboy, Kampung Mendika, dan Kampung Damai Sebrang. Semua kampung ini berada di sekitar aliran sungai yang meluap,” ujar kata Danramil 06/Damai Lettu Arm Setiono saat ditemui di sela-sela peninjauan Bersama Kapolsek Damai Ipda Aryo.
Saat ini banjir makin meluas ke wilayah kecamatan lain akibat hujan yang mengguyur wilayah tersebut dalam beberapa hari terakhir.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

