Wali Kota Balikpapan Mengejar RPJMD

Wali Kota Balikpapan Mengejar RPJMD

Rizal Effendi. (dok)

Balikpapan, diswaykaltim.com - Jelang berakhirnya kepemimpinan Rizal-Rahmad, rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) Balikpapan 2016-2021, diprediksi tidak terealisasi 100 persen.

Ada beberapa janji kampanye di RPJMD yang belum bisa diselesaikan. Semisal proyek pengendalian banjir dan rencana pembangunan pasar induk.

Namun tak sedikit pula pekerjaan yang tuntas. Seperti pengembangan sarana dan prasarana kesehatan. Kemudian, proyek pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Beriman Balikpapan.

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi menyebut, kemungkinan RPJMD diubah. RPJMD tidak akan maksimal jika dilanjutkan sampai tahun depan. Sebab 2021 menjadi tahun recovery ekonomi. "Mungkin tidak akan terlalu in line dengan RPJMD," ungkapnya.

Rizal berusaha mengejar pencapaian RPJMD tahun ini. Meski tampaknya berat merealisasikan proyek tertinggal. Seperti megaproyek normalisasi Sungai Ampal, untuk mengendalikan titik banjir.

Sebab sampai saat ini proyek tersebut masih belum menemui titik terang. Soal pembebasan lahan di sepanjang aliran sungai itu.

Rizal menunggu keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri). Mengenai bagaimana penilaian pencapaian RPJMD tiap kepala daerah. Di tengah upaya melawan wabah.

Ia melihat kemungkinan perubahan mendasar. Dalam penilaian RPJMD. "Pasti tidak seperti yang normal," imbuhnya. (ryn/hdd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: