Seluruh Fraksi DPRD PPU Setuju

Seluruh Fraksi DPRD PPU Setuju

Ketua DPRD PPU H Nanang Ali SE (kanan) dan Wakil Bupati PPU Ir H Hamdam menandatangani Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD PPU Tahun Anggaran 2018 jadi peraturan daerah (perda). Raperda Pertanggungjawaban APBD 2018 Jadi Perda

Penajam, DiswayKaltim.com - Seluruh fraksi di DPRD Penajam Paser Utara (PPU) menyatakan satu suara mendukung penetapan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD PPU Tahun Anggaran 2018 jadi peraturan daerah (perda).

Persetujuan mereka sampaikan pada Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Badan Anggaran (Banggar) DPRD atas Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD PPU Tahun Anggaran 2018, pekan lalu. Rapat paripurna ini dipimpin Ketua DPRD PPU H Nanang Ali SE.

“Setelah penetapan ini, selanjutnya mengikuti mekanisme yang sudah diatur, yaitu dievaluasi oleh Pemprov Kaltim. Tahapan ini tidak masalah, karena semua fraksi di DPRD menyetujui Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2018 menjadi peraturan daerah,” kata H Nanang Ali SE, setelah meneken raperda menjadi perda bersama pihak pemerintah yang diwakili Wakil Bupati PPU Ir H Hamdam.

Sebagaimana disampaikan Sekretaris Banggar yang juga Sekretaris DPRD PPU Andi Singkerru, terungkap, antara lain, realisasi APBD Tahun 2018 meliputi realisasi pendapatan 2018 Rp 1,23 triliun lebih dengan rincian: Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp 70,39 miliar  lebih, pendapatan transfer Rp 1,13 triliun lebih, lain-lain pendapatan yang sah Rp 25,24 miliar lebih.

Wakil Bupati PPU Ir H Hamdam yang mewakili Bupati PPU Abdul Ghafur Mas’ud menyampaikan terima kasih dan sekaligus memberi apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerja keras semua pihak, terutama kepada Panitia Khusus (Pansus) Pertanggungjawaban APBD Tahun Anggaran 2018.

“Karena setelah melalui pembahasan akhirnya Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2018 bisa disahkan menjadi perda. Ini merupakan bukti nyata dukungan dan kerjasama antara eksekutif dan legislatif yang sudah berlangsung harmonis seperti selama ini,” kata Hamdam.

Tampak hadir pada kegiatan ini Sekretaris Daerah PPU Drs H Tohar, para kepala-kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Forum Komunikasi Perangkat Daerah (FKPD), tamu, dan undangan. (m4/dah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: