Ramalan Cuaca Kaltim, 6 Mei 2025, Cek di Sini!
Cuaca Kaltim hari ini diprediksi dominan berawan dengan potensi hujan ringan di sejumlah wilayah.-(Ilustrasi/ Nomorsatukaltim)-
SAMARINDA, NOMORSATUKALTIM — BMKG memprakirakan sebagian besar wilayah Kalimantan Timur (Kaltim) akan mengalami cuaca berawan sepanjang hari, disertai hujan ringan di beberapa wilayah pada siang hari, Selasa (6/5/2025).
Masyarakat diimbau tetap waspada terhadap potensi cuaca basah yang dapat memengaruhi aktivitas siang dan sore.
Wilayah Samarinda, IKN (Sepaku), Bontang, Tenggarong, dan Sangatta diperkirakan diguyur hujan ringan saat siang hari.
Sementara itu, Sendawar dan Tanjung Redeb juga mengalami hujan ringan, namun pada waktu yang berbeda.
BACA JUGA: Setelah Insiden Kapal Feri Tenggelam di Teluk Balikpapan, Petugas Siaga di Pelabuhan Kariangau
BACA JUGA: Feri Penumpang dan Mobil Tenggelam di Teluk Balikpapan, 2 ABK Diduga Masih Terjebak
Hujan di Tanjung Redeb diprakirakan sejak pagi hingga siang, sedangkan Sendawar akan diguyur hujan ringan pada malam hari.
Cuaca di Balikpapan, Penajam, Tanah Grogot, dan Ujoh Bilang terpantau lebih stabil.
Langit di wilayah-wilayah tersebut didominasi kondisi berawan hingga cerah berawan sepanjang hari, tanpa indikasi hujan.
Suhu udara di Kalimantan Timur hari ini berkisar antara 24–31 derajat Celcius, dengan kelembaban tinggi yang mencapai 98 persen di sebagian besar wilayah.
BACA JUGA: Motif 9 Tersangka Penembakan Pria di Depan THM Samarinda: Dendam Lama
BACA JUGA: Penanganan Darurat, Jalan Ambles di Berau Sudah Bisa Dilewati
Kondisi ini berpotensi mendukung pembentukan awan hujan, meskipun intensitasnya tergolong ringan.
Masyarakat diimbau untuk tetap memperhatikan informasi cuaca terkini, terutama bagi yang beraktivitas di luar ruangan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

